Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Disarankan Bentuk Pansel Kompolnas Sebelum Pergantian Kapolri

Kompas.com - 07/01/2016, 19:27 WIB
Abba Gabrillin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengamat kepolisian Bambang Widodo Umar menyarankan agar Presiden Joko Widodo segera mengumumkan nama-nama anggota panitia seleksi calon komisioner Komisi Kepolisian Nasional.

Sebab, masa akhir jabatan Komisioner Kompolnas saat ini berdekatan dengan masa akhir jabatan Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti.

"Semestinya Presiden sudah mengumumkan panselnya, paling tidak enam bulan sebelum masa jabatan berakhir. Tapi ini sudah tinggal 4 bulan lagi," ujar Bambang, saat ditemui di Kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Kamis (7/1/2016).

Masa jabatan anggota Kompolnas saat ini akan berakhir pada Mei 2016. Sementara, masa pensiun Kapolri Jenderal Badrodin Haiti akan jatuh pada Juli 2016.

Sesuai Peraturan Presiden Nomor 17 Tahun 2015, dalam pergantian pimpinan Polri, Kompolnas berwenang menyampaikan pertimbangan nama-nama calon Kepala Polri kepada Presiden.

Bambang mengatakan, penunjukan pansel setidaknya dapat mencegah persoalan pada keadaan darurat. Salah satunya, saat pergantian pimpinan Polri ternyata membutuhkan waktu yang lebih lama.

Adapun, panitia seleksi yang diumumkan oleh Presiden dapat diusulkan oleh Kompolnas, sebagai lembaga pengawas Kepolisian.

Pansel terdiri dari sembilan orang, dengan 3 perwakilan pemerintah, dan 6 dengan latar belakang umum.

"Biasanya, pansel dipilih dari tokoh masyarakat, pemerhati hukum dan ada 3 wakil pemerintah. Tapi kita harapkan orang-orangnya yang mengerti polisi secara teoritis, bagaimana polisi berkembang sampai sekarang," kata Bambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anggap Positif “Presidential Club” yang Ingin Dibentuk Prabowo, Cak Imin: Pemerintah Bisa Lebih Produktif

Anggap Positif “Presidential Club” yang Ingin Dibentuk Prabowo, Cak Imin: Pemerintah Bisa Lebih Produktif

Nasional
Jokowi Gowes Sepeda Kayu di CFD Jakarta, Warga Kaget dan Minta 'Selfie'

Jokowi Gowes Sepeda Kayu di CFD Jakarta, Warga Kaget dan Minta "Selfie"

Nasional
Ketidakharmonisan Hubungan Presiden Terdahulu jadi Tantangan Prabowo Wujudkan 'Presidential Club'

Ketidakharmonisan Hubungan Presiden Terdahulu jadi Tantangan Prabowo Wujudkan "Presidential Club"

Nasional
Bela Jokowi, Projo: PDI-P Baperan Ketika Kalah, Cerminan Ketidakdewasaan Berpolitik

Bela Jokowi, Projo: PDI-P Baperan Ketika Kalah, Cerminan Ketidakdewasaan Berpolitik

Nasional
Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya 'Clean and Clear'

Cek Lokasi Lahan Relokasi Pengungsi Gunung Ruang, AHY: Mau Pastikan Statusnya "Clean and Clear"

Nasional
Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Nasional
Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada 'Presidential Club'

Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada "Presidential Club"

Nasional
Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Nasional
“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

Nasional
Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com