Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Prabowo-Hatta Laporkan Kampanye Hitam di Lokasi Debat Cawapres

Kompas.com - 30/06/2014, 13:51 WIB
Deytri Robekka Aritonang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Advokasi pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa melaporkan dugaan kampanye hitam di arena debat cawapres di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Minggu (29/6/2014) malam. Kampanye hitam diduga dilakukan tim kampanye pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Mereka memasang beberapa spanduk yang isinya memfitnah, menghina, menyebar kebohongan dan menyerang kehormatan pasangan Prabowo-Hatta," ujat juru bicara Tim Advokasi Prabowo-Hatta, Habiburokhman, di Gedung Bawaslu, Jakarta Pusat, Senin (30/6/2014).

Ia mengatakan, ada dua spanduk yang terpampang di depan lobi Hotel Bidakara itu. Pertama, spanduk bergambar lambang "Garuda Merah" yang merupakan lambang pasangan Prabowo-Hatta. Di spanduk itu tertulis "Darah Penculikan Aktivis, Lapindo, Tabrak Lari dan Terorisme".

Selain itu, di samping gambar Garuda Merah terdapat gambar Garuda Pancasila dengan nomor urut dua. Spanduk kedua, kata Habib, bergambar aktivis 1998, korban penculikan bersanding gambar Prabowo. Ada pula tulisan "Sang Capres Penculik" dan "Kembalikan Kawan Kami".

Habiburokhman mengatakan, spanduk itu diduga sengaja dibentangkan oleh tim Jokowi-JK di arena debat cawapres. Menurut Habib, tindakan pemasangan spanduk itu melanggar Undang-Undang Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilu Presiden Pasal 41 ayat (1) huruf c dan huruf I. Regulasi itu mengatur, pelaksana, peserta dan petugas kampanye dilarang menghina seseorang, dan atau pasangan calon lain, dan juga dilarang menggunakan atau membawa gambar, atau atribut pasangan lain.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Minggu malam menggelar debat cawapres di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Debat yang bertema "Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com