Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panglima TNI: Sudomo Mencatat Sejarah untuk TNI AL

Kompas.com - 18/04/2012, 19:14 WIB
Maria Natalia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono mengungkapkan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian almarhum mantan Kepala Staf TNI Angkatan Laut tahun 1969-1973, Laksamana TNI (Purn) Sudomo (86). Menurutnya, Sudomo semasa hidupnya telah banyak berjasa untuk bangsa dan negara.

"Beliau banyak mencurahkan pikiran untuk pengembangan TNI Angkatan Laut. Jasa beliau cukup banyak mencatatkan sejarah di TNI," ujar Agus usai melayat di rumah duka di Jalan Sekolah Kencana IV, TM-19, Pondok Indah, Jakarta, Rabu (18/4/2012).

Salah satu momen yang paling diingat Agus adalah saat Sudomo memegang kendali dalam Operasi Mandala. Dalam operasi untuk perebutan Irian Barat, Sudomo ditempatkan sebagai Komandan Satuan Tugas Chusus (STC)-9, yang merupakan satuan penyusup berkekuatan kapal jenis motor torpedo boat (MTB).

Kapal-kapal di bawah komando Sudomo inilah yang kemudian terjebak kepungan kapal perang Belanda di Laut Aru, yang mengakibatkan tenggelamnya kapal Matjan Tutul bersama Deputi Operasi AL Komodor Yos Sudarso.

Dalam operasi perebutan Irian Barat inilah Sudomo yang lantas menjadi panglima unsur laut. "Beliau memiliki pengalaman penugasan yang cukup panjang. Baik di bidang, operasi militer maupun bidang pembinaaan TNI AL. Beliau banyak mencurahkan pikiran untuk pengembangan Angkatan Laut," kata Agus.

Hal yang sama juga diungkapkan Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI, Laksamana Muda Iskandar Sitompul saat melayat di rumah duka. Menurutnya, Sudomo banyak memberikan ide-ide cerdas untuk memajukan TNI AL. "TNI turut berduka sedalam-dalamnya. Pak Domo kalau saya bilang, beliau sangat banyak jasanya untuk Angkatan Laut dan negara kita," kata Iskandar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

    Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

    Nasional
    Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

    Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

    Nasional
    Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

    Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

    Nasional
    Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

    Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

    Nasional
    Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

    Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

    Nasional
    Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

    Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

    Nasional
    Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

    Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

    Nasional
    Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

    Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

    Nasional
    Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

    Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

    Nasional
    Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

    Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

    Nasional
    Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

    Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

    Nasional
    Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

    Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

    Nasional
    Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

    Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

    Nasional
    Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

    Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

    Nasional
    Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

    Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com