Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Kemendagri, Gaji Kepala Daerah Kalah Jauh dengan Penghasilan Guru

Kompas.com - 09/12/2014, 18:05 WIB
Dani Prabowo

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Direktur Jenderal Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri Reydonnyzar Moenek mengatakan, jika dibandingkan dengan penghasilan guru, gaji pokok kepala daerah masih kalah jauh. Oleh sebab itu, Kementerian Dalam Negeri mengusulkan agar gaji kepala daerah dapat dinaikkan.

"Gaji pokok standar itu sebesar Rp 2,1 juta bagi bupati dan wali kota serta Rp 3,1 juta bagi gubernur. Bayangkan sekarang kalau gaji guru itu antara Rp 7-9 juta," kata Donny di kantornya, Selasa (9/12/2014).

Meski demikian, Kemendagri belum dapat memastikan kapan kenaikan gaji tersebut dapat direalisasikan. Pasalnya, Kemendagri perlu melakukan kajian serta evaluasi terhadap kinerja kepala daerah sehingga pemerintah memiliki dalih yang cukup kuat untuk menaikkan gaji kepala daerah.

"Ada ukuran dan standar kinerjanya. Dari sana muncul penghargaan, muncul istilah equal pay equal work, jadi prinsipnya kewajaran dan kelayakan," katanya.

Lebih jauh, ia mengatakan, rencana kenaikan gaji kepala daerah itu sesuai dengan aturan yang diatur di dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, di mana di dalamnya juga terdapat amanat sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004 tentang Kedudukan Keuangan Protokoler Pimpinan dan Anggota DPRD, serta Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2000 tentang Kedudukan Keuangan Kepala Daerah dan Wakil Daerah.

Kemendagri, kata dia, akan segera menyusun regulasi yang menjadi payung hukum kenaikan gaji tersebut. Namun, sebelumnya, Kemendagri akan mengundang sejumlah pihak, seperti Kementerian Keuangan, Asosiasi Pemerintah Daerah, dan sejumlah kelompok masyarakat untuk mendapatkan pandangan yang proporsional terkait rencana ini. (Baca: Pemerintah Berencana Naikkan Gaji Kepala Daerah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi 'Online'

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi "Online"

Nasional
Pemerintah Putus Akses Internet Judi 'Online' Kamboja dan Filipina

Pemerintah Putus Akses Internet Judi "Online" Kamboja dan Filipina

Nasional
Upaya Berantas Judi 'Online' dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Upaya Berantas Judi "Online" dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Nasional
Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Nasional
Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku 'Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste'

Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku "Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste"

Nasional
Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Nasional
Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Nasional
2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

Nasional
TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi 'Online' Bisa Dipecat

TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi "Online" Bisa Dipecat

Nasional
Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Nasional
TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

Nasional
Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Nasional
Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan 'Autogate' Imigrasi Mulai Beroperasi

Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan "Autogate" Imigrasi Mulai Beroperasi

Nasional
Satgas Judi 'Online' Akan Pantau Pemain yang 'Top Up' di Minimarket

Satgas Judi "Online" Akan Pantau Pemain yang "Top Up" di Minimarket

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com