Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dongkrak Elektabilitas, PAN Luncurkan Portal Berita

Kompas.com - 09/01/2014, 02:21 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Amanat Nasional (PAN) meluncurkan sebuah portal berita yang dinamai kabar8.net. Ketua Umum PAN Hatta Rajasa berharap, peluncuran portal ini akan mengangkat elektabilitas PAN yang sekarang masih rendah.

"Diharapkan, dengan layanan portal ini, kader bisa menyampaikan dan mengomunikasikan dirinya kepada masyarakat. Jika ini dijalankan dengan baik, maka saya yakin akan membawa pemahaman (kepada publik), dan elektabilitas PAN akan meningkat," kata Hatta dalam peluncuran portal itu di Kantor DPP PAN, Jakarta, Rabu (8/1/2013).

Menurut Hatta, keterbukaan informasi dari partai ke masyarakat adalah hal yang sangat penting pada era demokrasi, apalagi menjelang pemilu seperti sekarang. "Namun, sasaran kita tidak hanya Pemilu 2014, walau itu penting. Layanan ini harus kontinu, terus-menerus. Sasaran utama kita adalah bagaimana publik dan masyarakat bisa mengetahui program dan kegiatan yang dilakukan kader PAN," lanjutnya.

Koordinator Sentra Layanan Media DPP PAN Alvin Li mengatakan, pendirian portal ini adalah inovasi partainya. Dia mengklaim PAN sebagai partai peserta pemilu pertama yang mendirikan portal berita secara resmi. "Kami yakin di antara semua partai peserta pemilu, PAN ini adalah yang pertama menyediakan portal berita secara resmi bagi caleg-calegnya," ujar dia.

Ada kejadian cukup unik saat peluncuran. Hatta sudah mengetikkan nama portal kabar8.net di address bar browser. Pembawa acara pun langsung menghitung dengan mundur dari angka 3 sampai 1. Namun hingga hitungan selesai, portal tak terbuka dan proyektor tetap menampilkan layar putih kosong.

"Aduh maaf ya, jaringannya memang lagi susah. Maklum dari tadi cuacanya hujan jadi agak terganggu," kata pembawa acara berusaha mencairkan suasana. Hitung mundur pun dimulai lagi, kali ini mulai dari angka 8. Alasan pembawa acara, angka 8 adalah nomor urut PAN pada Pemilu 2014. Barulah pada hitung mundur kedua ini, portal berita terbuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PKS Usung Anies-Sohibul untuk Pilkada Jakarta, Wasekjen PKB: Blunder...

PKS Usung Anies-Sohibul untuk Pilkada Jakarta, Wasekjen PKB: Blunder...

Nasional
DPR Desak PPATK Bongkar Pihak Eksekutif-Yudikatif yang Main Judi 'Online'

DPR Desak PPATK Bongkar Pihak Eksekutif-Yudikatif yang Main Judi "Online"

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Dorong Hilirisasi Rempah Nasional

Wapres Ma'ruf Amin Dorong Hilirisasi Rempah Nasional

Nasional
Ketum KIM Segera Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 2024

Ketum KIM Segera Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 2024

Nasional
Pusat Data Nasional Diretas, Pemerintah Dinilai Kurang Peduli Keamanan Siber

Pusat Data Nasional Diretas, Pemerintah Dinilai Kurang Peduli Keamanan Siber

Nasional
Soal Isu Jadi Menlu Prabowo, Meutya Hafid: Hak Prerogatif Presiden Terpilih

Soal Isu Jadi Menlu Prabowo, Meutya Hafid: Hak Prerogatif Presiden Terpilih

Nasional
Benarkan Data Bais Diretas, Kapuspen: Server Dinonaktifkan untuk Penyelidikan

Benarkan Data Bais Diretas, Kapuspen: Server Dinonaktifkan untuk Penyelidikan

Nasional
1.000 Anggota Legislatif Main Judi Online, PPATK: Agregat Deposit Sampai Rp 25 Miliar

1.000 Anggota Legislatif Main Judi Online, PPATK: Agregat Deposit Sampai Rp 25 Miliar

Nasional
Kembali Satu Kubu di Pilkada Jakarta 2024, PKS dan Anies Dianggap Saling Ketergantungan

Kembali Satu Kubu di Pilkada Jakarta 2024, PKS dan Anies Dianggap Saling Ketergantungan

Nasional
PDI-P Gabung, Koalisi Anies Disebut Bisa Unggul pada Pilkada Jakarta

PDI-P Gabung, Koalisi Anies Disebut Bisa Unggul pada Pilkada Jakarta

Nasional
Personel Polri Ikuti Konferensi FBI Asia Pasifik di Vietnam, Bahas Penggunaan Kripto untuk Kejahatan

Personel Polri Ikuti Konferensi FBI Asia Pasifik di Vietnam, Bahas Penggunaan Kripto untuk Kejahatan

Nasional
Grace Natalie Sebut Kebijakan Fiskal Jokowi Akan Berlanjut di Pemerintahan Prabowo

Grace Natalie Sebut Kebijakan Fiskal Jokowi Akan Berlanjut di Pemerintahan Prabowo

Nasional
Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Selalu Cawe-cawe Untuk Perbaikan Jalan Daerah

Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Selalu Cawe-cawe Untuk Perbaikan Jalan Daerah

Nasional
Idrus Marham Bantah Koalisi Prabowo Ingin Jegal Anies di Pilkada Jakarta

Idrus Marham Bantah Koalisi Prabowo Ingin Jegal Anies di Pilkada Jakarta

Nasional
Jokowi Ungkap Kementan Akan Penuhi Kebutuhan Pompa untuk 7.600 Hektare Sawah di Kotawaringin Timur

Jokowi Ungkap Kementan Akan Penuhi Kebutuhan Pompa untuk 7.600 Hektare Sawah di Kotawaringin Timur

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com