Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPP Siap Menyambut Sandiaga Uno dengan Tangan Terbuka

Kompas.com - 24/04/2023, 11:24 WIB
Tatang Guritno,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono mengaku siap menyambut Sandiaga Uno dengan tangan terbuka.

Hal itu disampaikannya menyusul pengunduran diri Sandiaga dari Partai Gerindra, Minggu (23/4/2023).

“(Keputusan) itu haknya Pak Sandi, kemarin waktu Pak Sandi bicara dengan saya (mengatakan) ‘Tentu saya ada proses istikharah’. Tentu itu nanti terserah Pak Sandi bagaimana,” ujar Mardiono dihubungi wartawan, Minggu malam.

Baca juga: Wira-wiri Sandiaga Sebelum Mundur dari Gerindra

Meski optimistis bahwa Sandiaga akan menjadi kader PPP, Mardiono ingin memberikan ruang pada Sandi dan Partai Gerindra untuk menyelesaikan prosesnya.

Ia tak ingin melakukan intervensi atas proses yang tengah dijalani oleh Sandiaga saat ini.

“Apakah nanti nanti Pak Sandi menyatakan akan bergabung dengan PPP ya saya sebagai yang sedang diberi amanah memimpin PPP ya saya welcome,“ kata dia.

“Tapi biarlah proses itu baik dengan Gerindra, maupun mungkin proses untuk Pak Sandi menyesuaikan diri bahwa berjuang di PPP ini akan lebih manfaat jalan perjuangan Pak Sandi bersama PPP,” papar dia.

Bagi Mardiono, tak ada yang bisa memaksa Sandiaga untuk memutuskan bakal bergabung atau tidak dengan PPP.

Semua keputusan berada di tangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu sendiri.

“Tentu yang bisa meyakinkan adalah dirinya Pak Sandi sendiri,” ujar dia.

Baca juga: Mundur dari Gerindra, Apa Isi Surat Sandiaga Uno untuk Prabowo?

Sandiaga sudah berpamitan dari Gerindra. Ia juga menitipkan sepucuk surat pada Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad untuk diberikan ke Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Dasco menyatakan, Sandiaga turut meminta maaf pada Gerindra dan Prabowo.

Namun, ia tak mengetahui isi surat yang diberikan Sandiaga karena hanya Prabowo yang berhak membukanya.

Di sisi lain, Sandiaga pun masih enggan membeberkan ke partai politik (parpol) mana ia akan berlabuh.

Walaupun dalam pertemuan dengan Dasco, Sandiaga nampak menggunakan pakaian berwarna hijau, warna yang serupa dengan identitas PPP.

“Tentunya di momen Lebaran ini satu per satu kita siapkan tahapan-tahapan selanjutnya, tapi ke mananya mohon bersabar,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Nasional
Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada 'Plot Twist'

Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada "Plot Twist"

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Nasional
Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus 'Jaket Bung Karno'

Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus "Jaket Bung Karno"

Nasional
Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Nasional
Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Nasional
Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Nasional
Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Nasional
Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Nasional
Megawati Kenang Drama 'Dokter Setan' yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Megawati Kenang Drama "Dokter Setan" yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Nasional
Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

BrandzView
Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Nasional
Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Nasional
Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com