Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NASIONAL] Kasus Covid-19 Bertambah 857 Orang | TNI AD Kibarkan Bendera Setengah Tiang

Kompas.com - 15/06/2020, 06:31 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah mengumumkan penambahan kasus baru Covid-19 di Tanah Air. Sehingga, saat ini total kasus Covid-19 yang terkonfirmasi positif mencapai 36.277 kasus hingga Minggu (14/6/2020).

Kabar tersebut menjadi yang paling banyak dibaca dan terpopuler di Kompas.com, kemarin.

Akumulasi kasus itu terjadi setelah terdapat penambahan 857 kasus baru dalam kurun 24 jam terakhir.

Sementara itu, jajaran TNI Angkatan Darat berencana mengibarkan bendera setengah tiang selama sepekan, menyusul mantan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo meninggal dunia, Sabtu (13/6/2020) malam.

Berikut kabar selengkapnya:

1. Penambahan kasus Covid-19

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengungkapkan, penambahan kasus tersebut diketahui setelah tak kurang dari 18.760 spesimen diperiksa.

"Dan didapat 857 kasus baru, sehingga total kasus sebanyak 36.277 kasus," kata Yuri saat konferensi pers di Graha BNPB, Minggu.

Penambahan kasus tertinggi tercatat di Jawa Timur sebanyak 196 kasus. Disusul kemudian Sulawesi Selatan (133 kasus) dan DKI Jakarta (117 kasus).

Penambahan ini diakibatkan karena pemerintah daerah semakin agresif dalam menelusuri penularan Covid-19.

Selain itu, terdapat 755 pasien Covid-19 yang juga dinyatakan sembuh dan 43 pasien yang dinyatakan meninggal dunia.

Sehingga, total pasien sembuh mencapai 14.531 orang, sementara yang meninggal dunia mencapai 2.134 pasien.

Baca juga: UPDATE 14 Juni: Bertambah 857, Kasus Covid-19 di Indonesia Jadi 38.277

2. TNI AD kibarkan bendera setengah tiang

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat Brigjen TNI Nefra Firdaus mengatakan, seluruh jajaran TNI AD akan mengibarkan bendera setengah tiang selama sepekan.

Hal itu menyusul meninggalnya mantan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo akibat serangan jantung, Sabtu (13/6/2020) malam.

"Sebagai bentuk penghormatan dan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian Almarhum Jenderal TNI Purn Pramono Edhie Wibowo, seluruh satuan jajaran TNI Angkatan Darat mulai hari Minggu (14/6/2020) selama 7 hari mengibarkan bendera setengah tiang," kata Nefra dalam keterangan tertulis, Sabtu malam.

Ipar Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono ini sebelumnya diketahui tengah berlibur di kediamannya di Desa Ciwalen, Kecamatan Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat.

Ia meninggal dalam usia 65 tahun pada pukul 19.30 WIB setelah sempat dilarikan ke rumah sakit.

Baca juga: Pramono Edhie Meninggal, TNI AD Kibarkan Bendera Setengah Tiang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Di Forum Literasi Demokrasi, Kemenkominfo Ajak Generasi Muda untuk Kolaborasi demi Majukan Tanah Papua

Nasional
Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada 'Presidential Club'

Pengamat Anggap Sulit Persatukan Megawati dengan SBY dan Jokowi meski Ada "Presidential Club"

Nasional
Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Budi Pekerti, Pintu Masuk Pembenahan Etika Berbangsa

Nasional
“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

“Presidential Club”, Upaya Prabowo Damaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi

Nasional
Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com