Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Kapolri untuk 6 Kapolda yang Baru Dilantik

Kompas.com - 20/08/2018, 10:11 WIB
Reza Jurnaliston,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Polri Jenderal Pol Tito Karnavian memberikan arahan dan pesan kepada enam Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) yang baru saja dilantik.

Mereka yang baru dilantik tersebut adalah Kapolda Papua, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Banten, dan Lampung.

“Kemarin saya sudah berikan pengarahan detail apa yang sudah dikerjakan. Hal-hal penting yang harus dilakukan, Sumatera Utara, di Riau, di Kepri kemudian juga di Lampung, Banten,” kata Tito usai serah terima jabatan enam Kapolda dan Kadiv Propam Polri di Mabes Polri, Senin (20/8/2018).

Baca juga: Kapolri Lantik 6 Kapolda dan Kadiv Propam

“Saya memberikan atensi agenda-agenda penting, mulai dari pengamanan Asian Games, Asian ParaGames, IMF World Bank Conference yang rencananya akan di Bali serta Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden yang kita harapkan bisa berlangsug aman dan damai,” kata Kapolri.

Tito meminta kepada para kapolda untuk bekerja sungguh-sungguh. Turun ke lapangan untuk melihat kondisi dan situasi. 

Arahan turun ke lapangan ditekankan khusus kepada Kapolda Papua untuk mendengar aspirasi masyarakat Papua.

“Kapolda Papua kebetulan beragama nasrani. Saya minta rajin-rajin masuk gereja. Seperti dulu saya lakukan,” kata Tito.

“Ini artinya Kapolda Papua harus betul-betul mampu berkerja mengatasi semua tantangan yang ada disitu,” lanjut mantan Kapolda Papua periode 2012-214.

Tito meminta dukungan kepada pihak-pihak terkait untuk pejabat yang baru dilantik agar sukses melaksanakan tugas dengan profesional.

“Saya mengharapkan dukungan semua pihak agar para pejabat baru dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan diterima oleh publik. Saya akan awasi mereka saya akan awasi,” tutur Tito.

Di sisi lain, Tito menuturkan, pemilihan para pejabat baru di Polri telah melalui mekanisme Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi (Wanjakti), dewan kebijakan tinggi, serta keputusan akhir berada di Kapolri.

Tito yakin, para pejabat yang ditunjuk di posisi baru memiliki kompetensi dan kemampuan yang baik.

Baca juga: Kapolri Lantik Ari Dono Jadi Wakapolri, Arief Sulistyanto Jadi Kabareskrim

“Saya menganggap para perwira yang ditunjuk ini pada posisi memiliki kompetensi dan kemampuan serta integritas yang cukup baik,”kata Tito.

Mereka yang dilantik hari ini adalah Irjen Martuani Sormin sebagai Kapolda Papua, Brigjen Pol Teddy Minahasa jadi Kapolda Banten, Brigjen Pol Purwadi Arianto sebagai Kapolda Lampung.

Lalu, Irjen Andap Budhi Revianto menjadi Kapolda Kepulauan Riau, Brigjen Pol Widodo Eko Prihastopo sebagai Kapolda Riau dan Brigjen Pol Agus Andrianto yang menjabat Kapolda Sumatera Utara.

Kapolri juga melantik Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai Kadiv Propam Polri.

Kompas TV Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto meninjau pengamanan dan kesiapan Stadion Gelora Bung Karno.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Inklusivitas Gender Jadi Pembahasan Pansel Capim KPK

Inklusivitas Gender Jadi Pembahasan Pansel Capim KPK

Nasional
Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi 'Online'

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi "Online"

Nasional
Pemerintah Putus Akses Internet Judi 'Online' Kamboja dan Filipina

Pemerintah Putus Akses Internet Judi "Online" Kamboja dan Filipina

Nasional
Upaya Berantas Judi 'Online' dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Upaya Berantas Judi "Online" dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Nasional
Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Nasional
Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku 'Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste'

Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku "Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste"

Nasional
Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Nasional
Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Nasional
2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

Nasional
TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi 'Online' Bisa Dipecat

TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi "Online" Bisa Dipecat

Nasional
Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Nasional
TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

Nasional
Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Nasional
Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan 'Autogate' Imigrasi Mulai Beroperasi

Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan "Autogate" Imigrasi Mulai Beroperasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com