Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panitia Peluncuran Buku Megawati Akui Undang Ahok

Kompas.com - 24/03/2016, 18:05 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Panitia Penyelenggara Peluncuran Buku Megawati dalam Catatan Wartawan: Menangis dan Tertawa Bersama Rakyat, Agustina Widiarsi, mengungkapkan, kehadiran Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam acara peluncuran buku pada Rabu (23/3/2016) malam adalah sebagai tamu undangan.

Undangan disampaikan kepada Basuki karena kapasitasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Undangan pun telah disampaikan jauh-jauh hari oleh pihak panitia.

"Yang mengundang adalah panitia, kami semua adalah wartawan. Semua yang terkait kami undang, mulai dari presiden, menteri-menteri, gubernur, wakil gubernur, sampai petinggi-petinggi PDI-P," ujar perempuan yang akrab disapa Niniel itu di Jakarta, Kamis (24/3/2016).

Niniel mengatakan, panitia sama sekali tidak bermaksud mengarahkan acara tadi malam di Gedung Arsip Nasional sebagai sebuah peristiwa yang terkait dengan polemik Pilkada DKI Jakarta.

"Ini murni untuk peluncuran buku, sama sekali tidak ada hubungannya dengan pilkada," ungkap wartawan senior Tempo itu.

Dia menuturkan, buku itu disusun oleh para wartawan yang selama ini kerap meliput kegiatan Megawati sejak zaman Orde Baru. Melalui cerita dari kacamata jurnalis ini, masyarakat diharapkan bisa memetik pelajaran dari sikap kenegarawanan yang ditunjukkan Megawati.

Undangan peluncuran buku yang terdiri dari berbagai kalangan, lanjut Niniel, juga ditujukan untuk menunjukkan nilai kerukunan.

"Substansi yang ingin kami sampaikan adalah, di atas semua perbedaan politik dan sikap yang ada, kita tetap bisa menjaga kerukunan dan silaturahim," imbuh Niniel.

(Baca: PDI-P: Ahok Itu Tak Diundang, Makanya Bu Mega Kaget)

Pernyataan Niniel ini sekaligus menanggapi pernyataan Wakil Sekretaris Jenderal PDI-P Ahmad Basarah yang mengungkapkan Ahok tidak diundang dalam acara tadi malam.

Basarah menuturkan, karena alasan itulah, Megawati kaget dengan kehadiran Ahok.

"Ahok itu tidak diundang, makanya Bu Megawati kaget dia datang karena tak ada undangan," kata Basarah saat dihubungi, Kamis (24/3/2016).

Meski begitu, Megawati tetap menghormati kehadiran Ahok. Sebagai seorang negarawan, Megawati menghormati semua tamunya yang hadir, baik yang diundang maupun yang tidak. Terlebih lagi, Ahok juga saat ini berstatus sebagai Gubernur DKI Jakarta yang turut diusung PDI-P.

"Tidak mungkin Bu Mega kemudian mengusir tamu yang datang," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Nasional
Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Nasional
Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Nasional
Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Nasional
Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Nasional
Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Nasional
Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Nasional
Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Nasional
Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Nasional
Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Nasional
Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Nasional
Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Nasional
PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

Nasional
Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Nasional
Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com