Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beri Sambutan di Kongres Demokrat, Ibas Sempat Salah Sebut Status SBY

Kompas.com - 12/05/2015, 21:56 WIB
Indra Akuntono

Penulis


SURABAYA, KOMPAS.com — Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono sempat salah ucap saat berpidato di acara pembukaan Kongres IV Partai Demokrat di Hotel Shangri-La, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (12/5/2015). Ibas berpidato dalam kapasitasnya sebagai Ketua Organizing Committee atau ketua pelaksana kongres tersebut.

Di awal pidatonya, Ibas sempat menyapa semua peserta kongres. Ia juga menyebut nama Presiden Joko Widodo yang hadir dan duduk di sebelah Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Kesalahan Ibas terletak saat akan menyebut nama SBY yang merupakan Presiden keenam RI.

"Yang kami cintai dan hormati, Presiden kelima Republik Indonesia," kata Ibas. Suasana kongres menjadi hening sesaat.

Mendengar hal itu, seorang perempuan peserta kongres menyadari kesalahan Ibas dan langsung menimpalinya dengan kata "keenam".

"Mohon maaf, yang kami cintai dan hormati, Presiden keenam Republik Indonesia, Bapak Susilo Bambang Yudhoyono," ucap Ibas meralatnya.

Presiden kelima RI adalah Megawati Soekarnoputri yang juga merupakan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Megawati tidak hadir dalam kongres itu dan mewakilkannya kepada politisi lain dari PDI-P.

Setelah itu, Ibas melanjutkan pidatonya dengan menyebut nama sejumlah tamu kehormatan, di antaranya Wakil Presiden ke-11 RI, Boediono. Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR itu menutup pidatonya dengan sebuah pantun, "Izin berlibur melihat angsa, sambil berperahu di Sungai Musi. Satukan rasa satukan cita, Demokrat peduli dan beri solusi."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Nasional
Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Nasional
Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Nasional
 Jokowi Targetkan Blok Rokan Produksi Lebih dari 200.000 Barel Minyak per Hari

Jokowi Targetkan Blok Rokan Produksi Lebih dari 200.000 Barel Minyak per Hari

Nasional
Aturan Intelkam di Draf RUU Polri Dinilai Tumpang Tindih dengan Tugas BIN dan BAIS TNI

Aturan Intelkam di Draf RUU Polri Dinilai Tumpang Tindih dengan Tugas BIN dan BAIS TNI

Nasional
Revisi UU TNI-Polri, PDI-P Ingatkan soal Dwifungsi ABRI

Revisi UU TNI-Polri, PDI-P Ingatkan soal Dwifungsi ABRI

Nasional
Antam Pastikan Keaslian dan Kemurnian Produk Emas Logam Mulia

Antam Pastikan Keaslian dan Kemurnian Produk Emas Logam Mulia

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com