Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Marseille Remehkan Bintang PSG

Kompas.com - 21/02/2013, 03:47 WIB

MARSEILLE, KOMPAS.com  Gelandang Olympique Marseille, Joey Barton, menilai pemain baru Paris Saint-Germain, David Beckham, saat ini bukan pemain yang perlu ditakuti. Menurutnya, L'OM bakal mampu mengatasi mantan pemain LA Galaxy itu saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Ligue 1 di markas PSG, Stadion Parc des Princes, Minggu (24/2/2013).

Beckham diprediksi menjalani debutnya akhir pekan ini bersama PSG. Mantan gelandang Manchester United, Real Madrid, dan AC Milan itu sebelumnya juga mengaku tak sabar mengantarkan kemenangan bagi klub barunya, terutama saat berhadapan dengan Barton dan kawan-kawan.

"Beckham memang bintang besar di luar lapangan, tetapi logikanya dia tak perlu ditakuti lagi seperti ketika dia bermain di Premier League," ujar Barton.

"Aku tidak bermaksud untuk tidak menghormatinya. Namun, jika bermain bersama PSG, dia tidak akan jadi fokus kami di lini pertahanan. PSG punya banyak pemain bintang lain dan akan sangat naif jika kami hanya fokus kepada David Beckham," katanya lagi.

Barton juga menyebut dirinya memiliki tipikal permainan berbeda dengan Beckham. Maklum saja, sebelum pertandingan antara kedua tim tersebut, sejumlah media Paris banyak mengaitkan kedua pemain itu karena sempat berkarier di Premier League.

"Jika Anda bertanya kepada orang Inggris, jelas aku adalah kebalikan dari segala sesuatu yang dimiliki Beckham. Namun, hal itu tak perlu dikhawatirkan," tegas Barton. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Hasil Madura United Vs PSM Makassar 2-0: Sape Kerrab ke 4 Besar

Hasil Madura United Vs PSM Makassar 2-0: Sape Kerrab ke 4 Besar

Liga Lain
Hasil Inter Miami Vs Nashville, Messi 2 Gol, Selamat dari Gol Bunuh Diri

Hasil Inter Miami Vs Nashville, Messi 2 Gol, Selamat dari Gol Bunuh Diri

Liga Lain
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Sporting KC vs Inter Miami 2-3: Messi-Suarez Bawa The Herons Berjaya

Sporting KC vs Inter Miami 2-3: Messi-Suarez Bawa The Herons Berjaya

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com