Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Perahu Karet Bocor di Pluit

Kompas.com - 21/01/2013, 23:33 WIB
BRO/RTS

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Satu perahu karet milik Direktorat Polisi Perairan bocor saat patroli di Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (21/1/2013) malam.

"Kena pagar bagian tengahnya," kata Inspektur Satu Rinaldi saat ditanya wartawan di depan gerbang Unit Pembangkitan Muara Karang.

Menurut Rinaldi, perahu karet itu bocor diduga akibat terkena pagar di depan gereja saat bermanuver. "Ada bunyi des dari tengah, makanya kami segera kembali," katanya.

Perahu yang bocor itu akhirnya masih bisa sampai depan gerbang UP Muara Karang yang tidak terendam. Bentuk lambung kiri tidak mengembang sempurna lagi sehingga diyakini memang bocor.

Perahu karet digunakan untuk patroli di kawasan Perumahan Pluit dan Perumahan Pluit Permai yang masih terendam banjir pada Senin malam ini dengan ketinggian 2 meter.

Banjir juga merendam UP Muara Karang sehingga kompleks yang dikelola PT Pembangkitan Jawa Bali ini tidak beroperasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com