Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Buru Striker Baru, Torres Tak Gentar Bersaing

Kompas.com - 02/01/2013, 16:40 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Chelsea Rafael Benitez yakin, Fernando Torres akan menerima jika diharuskan memulai pertandingan dari bangku cadangan. Hal itu bakal terjadi kalau The Blues positif mendatangkan bintang lini depan pada bursa transfer Januari ini.

"Kami berusaha mengatur tim, jadi ketika saya dapat mengganti Fernando, saya akan melakukannya," tegas Benitez, Rabu (2/1/2013).

London Biru tengah berburu striker baru pada jendela transfer paruh musim. Mulai dari Radamel Falcao, Demba Ba hingga Andre Schurrle gencar dihubungkan segera mendarat di Stamford Bridge. Praktis, kedatangan satu bintang akan sangat memengaruhi Torres yang selama ini menjadi pilihan utama The Blues di lini depan.

"Kami coba menganturnya (Torres) dan harapannya kami melakukannya dengan tepat. Ia ingin tim memenangi pertandingan dan ia paham dengan cara seperti itu semua dapat terjadi, jadi ia akan menerimanya," papar Rafa, sapaan Benitez.

Dengan Victor Moses dan John Obi Mikel meluncur bersama negaranya di Piala Afrika Afsel 2013 setelah derby London melawan Queens Park Rangers, Rabu malam waktu Inggris, Benitez sepenuhnya mengerti timya butuh tambahan untuk menambal kekurangan tersebut.

"Anda dapat memperbaiki segala sesuatu, terutama saat ditempat pemain-pemain cedera dan kami kehilangan dua pilar untuk turnamen Piala Afrika. Tentu saja, kami butuh pemain lainnya dan saya gembira dengan kondisi skuad saat ini. Mereka berlatih dengan baik, komitmen masih tetap ada, dan mereka ingin terus belajar," papar Benitez.

"Kami akan selesaikan tugas (di bursa transfer ini) dan harapannya berakhir dengan bagus," tambahnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com