Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Bulan, 12 Destinasi di Tahun 2012 (2)

Kompas.com - 01/01/2013, 14:55 WIB

KOMPAS.com - Sepanjang tahun 2012, Kompas.com sudah mengunjungi berbagai daerah di Indonesia. Ada banyak cerita dan pengalaman menarik yang dijumpai saat mengangkat suatu destinasi wisata.

Banyak kabupaten maupun kota memiliki obyek wisata yang siap "jual". Namun tak sedikit pula yang masih sebatas potensi, bukan produk wisata. Kendala akses dan infrastruktur kerap ditemui. Belum lagi sumber daya manusia di bidang pariwisata yang belum mumpuni.

Hanya saja, tak pernah bisa dipungkuri, walau sering didengung-dengungkan, Indonesia begitu indah dengan segala pesonanya. Alam, budaya, orang, semua melebur jadi satu.

Kompas.com telah merangkum beberapa destinasi di Indonesia yang pernah Kompas.com liput. Sebenarnya, ada lebih dari 12 destinasi, tetapi sengaja dipilih satu bulan satu destinasi, agar bisa menjadi referensi Anda untuk merencanakan perjalanan di tahun 2013.

Dalam tulisan sebelumnya, Kompas.com sudah menampilkan bulan Januari sampai Juni 2012. Bulan Januari di Manado, Februari di Bandung, Maret di Sumba Barat, April di Garut, Mei di Samosir, Juni di Sentani. Berikut destinasi wisata di bulan Juli hingga Desember.

Juli di Derawan. Bulan Juli yang cerah menjadi bulan yang cocok untuk beriwisata bahari. Kali ini tujuan liputan adalah Kepulauan Derawan di Berau, Kalimantan Timur. Kawasan ini memang tengah naik daun di kalangan pelancong domestik maupun asing.

Kepulauan Derawan sendiri terdiri dari empat pulau utama yaitu Pulau Derawan, Pulau Sangalaki, Pulau Kakaban, dan Pulau Maratua. Memang untuk menikmati keindahan pulau-pulau ini perlu usaha lebih, sebab harus menempuh jalur darat, laut, dan udara.

Derawan

Snorkling di Derawan, Kalimantan Timur. (Foto: KOMPAS.com/Dian Maharani)

Aktivitas snorkling dan diving memang menjadi menu wajib. Namun, wisatawan juga biasanya diajak melepas tukik di Sangalaki. Beragam resor hingga homestay kini sudah tersedia di daerah tersebut.

Agustus di Bogor.
Bulan puasa bukan berarti kegiatan traveling menjadi berhenti. Di bulan Ramadhan, masih banyak kegiatan wisata yang dilakukan. Pilih saja sebuah kota atau kabupaten terdekat sebagai destinasi wisata. Lalu isi dengan wisata religius.

Tugu Lady Raffles

Tugu Lady Raffles di Kebun Raya Bogor. (Foto: KOMPAS IMAGES/Fikria Hidayat)

Bogor bisa menjadi pilihan bagi warga Jakarta dan sekitarnya sebagai tempat plesir saat bulan puasa. Aneka kuliner dan jajanan menarik bisa menjadi pilihan berbuka puasa. Lalu tarawih di sebuah masjid tua bernama Masjid Keramat Empang.

Pelesir di sore hari bisa mampir ke Kebun Raya Bogor, lalu ke Museum Etnobiologi dan Museum Zoologi. Taman wisata seperti The Jungle bisa menjadi pilihan Anda bermain air menunggu waktu berbuka puasa.

September di Morotai. Morotai bersolek menyambut Sail Morotai 2012. Beberapa tahun sebelumnya, Morotai tak begitu dikenal sampai akhirnya dicanangkan sebagai tuan rumah Sail Indonesia di tahun 2012.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com