Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Indonesia Suarakan Pendidikan

Kompas.com - 15/11/2012, 18:49 WIB
Ester Lince Napitupulu

Penulis

DOHA, KOMPAS.com - Mahasiswa Indonesia bersama puluhan pemuda lainnya dari berbagai negara terlibat aktif dalam pelaksanaan World Innovation Summit for Education (WISE) ke-4 di Doha, Qatar, yang berlangsung selama tiga hari hingga Kamis (15/11/2012).

Selama empat tahun penyelenggaraan WISE yang digagas Qatar Foundation, dua mahasiswa Indonesia turut berpartisipasi.

Pada tahun 2012 ini, Audry Maulana, mahasiswa Universitas Indonesia, terpilh menjadi satu dari 30 pemuda dari 25 negara untuk terlibat dalam WISE Learner's Voice.

Para pemuda dunia ini disiapkan untuk bisa menyampaikan aspirasi, membangun jaringan dan kerja sama, dan terlibat dalam penelitian global terkait isu-isu pendidikan.

"Tentunya senang bisa bergabung dengan pemuda lain dari berbagai negara untuk saling berbagi dan belajar. Peluang ini sebenarnya terbuka bagi pemuda manapun karena pemilihannya bersifat terbuka," kata Audry.

Pada tahun sebelumnya, Niwa Rahmad Dwitama, mahasiswa Universitas Indonesia, terpilih mewakili Indonesia. Keterlibatan Niwa yang saat ini sedang menjalani pertukaran mahasiswa di Jepang karena direkomendasikan Microsoft.

Niwa terlibat dalam proyek Students for Tommorow.

Menurut Niwa, sebanyak 14 pemuda dalam WISE Learner's Voice tahun 2011 yang terpilih, pada tahun ini mendapat kehormatan kembali untuk hadir dalam acara WISE ke-4 di Doha.

Mereka berkesempatan untuk mementor dan berbagi pengalaman dengan peserta baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com