Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Verifikasi Harta Cagub Diumumkan 14 Juni

Kompas.com - 05/06/2012, 19:53 WIB
Icha Rastika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi akan mengumumkan hasil verifikasi harta kekayaan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada 14 Juni 2012 nanti.

Juru Bicara KPK, Johan Budi mengatakan, pengumuman tersebut akan dilakukan di kantor KPK, Jakarta dengan mengundang Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta enam pasang calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta 2012.

"Dalam acara itu, rencananya juga akan ada penandatanganan pakta integritas," kata Johan di Jakarta, Selasa (5/6/2012).

KPK melakukan verifikasi harta kekayaan calon gubernur dan wakil gubernur dimulai sejak hari ini. Johan mengatakan, verifikasi tersebut dilakukan agar pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pemilkada) DKI berjalan tanpa diwarnai politik uang.

"Yang dilakukan verifikasi adalah harta yang dilaporkan, bergerak, tidak bergerak, giro, dan lain-lain," ujar Johan.

Usai pengumuman hasil veridikasi nanti, tambahnya, masyarakat dapat menyampaikan informasi ke KPK atau KPUD jika terdapat harta cagub/cawagub yang tidak sesuai dengan hasil verifikasi.

Johan juga mengatakan, verifikasi harta kekayaan cagub/cawagub ini ke depannya akan dilakukan di semua daerah, bukan hanya di DKI Jakarta.

Terkait pelaksanaan verifikasi, hari ini tim KPK bergerak ke kediaman cagub Joko Widodo (Jokowi) di Solo, Jawa Tengah serta ke rumah Hendardji Supandji di Jakarta. Selain keduanya, tim juga bergerak ke rumah cawagub, Nono Sampono di Jakarta.

Rabu (6/6/2012) giliran rumah cawagub Biem Benjamin di Jakarta, kemudian Kamis (7/6/2012), rumah cagub Alex Noerdin di Palembang, Sumatera Selatan, rumah cagub independen Faisal Batubara di Jakarta, serta kediaman cawagub, Nachrowi Ramli di Jakarta.

Selanjutnya Jumat (8/6/2012) tim KPK akan meyambangi cawagub Ahmad Riza Patria di Jakarta, dan rumah cawagub Didik Junaedi Rachbini di Depok, Jawa Barat. Pada Selasa (12/6/2012) pekan depan, giliran rumah cagub Hidayat Nur Wahid di Jakarta dan cagub Fauzi Bowo di Jakarta.

Terakhir, Rabu (13/6/2012), tim akan melakukan verifikasi ke kediaman cawagub Basuki Tjahaja Purnama di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com