Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina: Bukan Langka, melainkan Sedang Ditata

Kompas.com - 31/05/2012, 20:18 WIB
Andy Riza Hidayat

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kalangan agen elpiji 3 kilogram menegaskan tidak adanya kelangkaan. Sebab, faktanya, stok elpiji 3 kg di Pertamina masih banyak.

Yang terjadi, menurut mereka, jatah penjualan elpiji sementara dikurangi oleh Pertamina. Sementara itu, Pertamina menyatakan sedang ada penataan jalur distribusi agar elpiji 3 kg tepat sasaran.

"Kami perlu menata jalur distribusi sehingga jatah yang dibutuhkan warga tidak berlebih. Mudah-mudahan dalam seminggu ini kondisi sudah kembali normal," tutur Susi A Prasetya, Assistant Manager External Relation PT Pertamina (Persero) Region III Pemasaran Jawa Bagian Barat, Kamis (31/5/2012).

Dia menyampaikan, alokasi elpiji 3 kg tahun 2012 untuk wilayah kerja Region III yang meliputi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten sebesar 1,41 juta metrik ton (MT). Sementara realisasi elpiji 3 kg untuk triwulan I-2012 telah mencapai 375.000 MT.

Apabila tidak dilakukan pengendalian kuota yang ditetapkan pemerintah, katanya, dikhawatirkan realisasi penggunaan elpiji 3 kg sampai akhir tahun 2012 mencapai 1,5 juta MT atau melebihi stok yang disediakan sebesar 90.000 MT.

Nano, agen elpiji dari PT Prima Pelita Gas, ditemui di SPPBE PT Gilangas Perkasa, Depok, mengatakan, jatah penjualannya berkurang. Bulan ini, dia mendapat jatah penjualan 47.000 tabung elpiji 3 kg, sedangkan bulan lalu bisa menjual 50.000 tabung.

Di satu sisi, target penjualannya berkurang. Akan tetapi, di sisi lain, dia menanggapi positif pembatasan jatah di tingkat agen karena dapat membatasi ruang gerak agen nakal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com