Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Serbu Penjualan Tiket Kapal Laut

Kompas.com - 07/12/2011, 17:02 WIB
Aswin Rizal Harahap

Penulis

TERNATE, KOMPAS.com - Ratusan calon penumpang di Pelabuhan Achmad Yani, Kota Ternate, Maluku Utara, Rabu (7/12/2011), memburu tiket kapal laut tujuan Bitung dan Manado, Sulawesi Utara.

Perburuan tiket dilakukan menyusul kebijakan Kementerian Perhubungan, untuk memperpanjang penutupan Bandara Sultan Babullah hingga tiga hari mendatang.

Antrean panjang terjadi pada loket penjualan tiket Kapal Motor (KM) Bunda Maria (tujuan Manado) dan KM Lambelu (Bitung). Mereka yang antre umumnya penumpang yang baru saja mengembalikan tiket pesawat dari sejumlah maskapai penerbangan, seperti Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, dan Batavia Air, tujuan Jakarta, Surabaya, serta Makassar.

Transportasi laut tujuan Bitung dan Manado merupakan alternatif tercepat untuk mencapai ketiga kota besar tersebut. Apalagi jadwal kapal laut Ternate-Manado dan Ternate-Bitung hanya ada sekali seminggu.

Muhammad Rasyid (42), penumpang KM Bunda Maria, mengaku rela menempuh perjalanan laut selama 12 jam agar dapat segera kembali ke Jakarta via penerbangan dari Manado.

"Saya harus secepatnya masuk kerja, karena hanya diberi dispensasi minggu ini," katanya.

Begitu pula dengan Syarifuddin Kassi (46) yang hendak menghadiri penandatanganan kontrak kerja di Makassar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com