Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekda Semarang Tidak Muncul di Kantor

Kompas.com - 25/11/2011, 12:15 WIB
Winarto Herusansono

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Sehari setelah adanya penangkapan dua anggota DPRD Kota Semarang, Jawa Tengah oleh tim Komisi Pemberantasan Korupsi, ternyata Sekretaris Daerah Kota Semarang, Akhmad Zaenuri, Jumat (25/11/2011) tidak nampak masuk kantor. Diduga, sekda masih menjalani pemeriksaan intensif oleh tim KPK.

Sejumlah pegawai negeri di Pemkot Semarang ketika ditanya mengatakan, sejak masuk kantor pukul 07.00, Sekda Akhmad Zaenuri belum nampak di kantor. Meski begitu, pelayanan dan tugas-tugas pemerintahan tetap berlangsung normal di pemerintah kota.

Kepala Humas Pemkot Semarang, Achyani ketika dikonfirmasi juga mengatakan, pelayanan pemerintah Kota Semarang terhadap masyarakat masih normal.

Kegiatan wali Kota Semarang, Soemarmo HS juga berlangsung normal, hari ini dijadwalkan bertemu dengan warga di sekitar Kali Beringin di Mangkang, daerah perbatasan dengan Kabupaten Kendal pada pukul 13.30 siang.

Peristiwa penangkapan dua anggota DPRD yakni Agung PS dan Sumartono serta keterlibatan sekda Akhmad Zaenuri masih menjadi pembicaraan hangat di masyarakat. Para pegawai malahan secara berkelakar mengatakan, jabatan sekda nampaknya kerap jadi tumbal.

Sebelum menjadi wali kota, Soemarmo HS yang juga pernah menjadi Sekda Kota Semarang periode 2009 juga pernah diberhentikan oleh wali kota semasa dijabat Sukawi Sutarip.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com