Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syafii Maarif: Kenapa Bom Terus Berulang?

Kompas.com - 25/09/2011, 18:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Syafii Maarif, mengecam ledakan bom di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS) Kepunton, Kota Solo, Minggu  (25/9/2011) pagi.

Peristiwa terakhir ini membuat dia bertanya-tanya, kenapa bom bunuh diri terus berulang di Indonesia selama 10 tahun terakhir?  

"Apakah aparat keamanan kita memang tidak bisa bekerja maksimal, atau memang pelaku bom itu jumlahnya banyak dengan jaringan luas di mana-mana? Kita belum tahu pasti," kata Syafii Maarif, saat dihubungi dari Jakarta, Minggu sore.  

Sebagaimana diberitakan, sebuah bom meledak di Gereja Bethel Injil Sepenuh Kepunton (GBIS Kepunton), Kota Solo, Minggu, sekitar  pukul 10.55 WIB. Satu orang, yang diduga pelaku bom, tewas. Belasan orang lain terluka.  

Menurut Syafii Maarif, setiap orang yang punya hati nurani pasti mengutuk ledakan bom bunuh diri. Itu merupakan tindakan biadab, karena tak hanya membunuh pelakunya, tetapi juga melukai orang-orang di sekitarnya. Apalagi, teror semacam itu sudah berulang di beberapa tempat di Indonesia selama 10 tahun terakhir.

"Masyarakat sudah lelah menghadapi kekerasan ini. Kita seperti dikelilingi ketidakamaan, mulai dalam bentuk aksi terorisme, kekerasan, sampai dalam bentuk narkoba," katanya.  

Menurut Syafii, aksi terorisme terus bermunculan dan sulit sekali diberantas di negeri ini karena ada faktor-faktor yang menyuburkannya. Salah satunya, akibat adanya ketidakadilan dan kesenjangan di masyarakat.

"Kondisi itu seperti rumput kering yang mudah disulut sehingga memunculkan api terorisme, atau tanah subur yang mudah ditumbuhi benih terorisme," ujar Syafii.  

Dia meminta pemerintah agar segera bertindak nyata, dan aparat kepolisian bekerja profesional dengan cepat membongkar tuntas hingga ke akar-akarnya.

"Kita harus tegas, zero tolerance terhadap segala bentuk kekerasan," katanya.  

Menurut catatan Litbang Kompas, dalam 10 tahun terakhir, memang terjadi rentetan bom bunuh diri di beberapa kota di Indonesia. Kekejian itu telah membunuh ratusan orang, dan melukai lebih banyak lagi.

Peristiwa itu terulang, meski sebagian besar pelaku tertangkap, ditembak saat penangkapan, dihukum mati, atau diadili.  

Tahun 2002, misalnya, bom diledakkan di tengah kerumunan banyak orang di Kuta, Bali. Korban tewas 202 orang. Tahun 2005, bom diledakkan di kerumunan orang di bar dan restoran di Jimbaran, Bali, dan menewaskan 22 orang.

Tahun 2009, bom diledakkan di JW Marriot dan Ritz Carlton di Kuningan, dengan sembilan orang tewas. Tahun 2011, ada rentetan bom juga.

Bom buku di Utan Kayu, di kantor BNN, di rumah Ahmad Dhani, dan di rumah Yapto Soerjosumarno. Lalu, ada bom di masjid di Cirebon. Terakhir, bom meledak di Solo, Minggu pagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

    SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

    Nasional
    PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

    PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

    Nasional
    Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

    Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

    Nasional
    Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

    Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

    Nasional
    162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

    162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

    Nasional
    34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

    34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

    Nasional
    KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

    KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

    Nasional
    TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

    TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

    Nasional
    Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

    Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

    Nasional
    PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

    PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

    Nasional
    Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

    Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

    Nasional
    Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

    Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

    Nasional
    Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

    Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

    Nasional
    Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

    Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

    Nasional
    Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

    Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com