Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hatta: Cabai Turun, tetapi Masih Tinggi

Kompas.com - 26/01/2011, 17:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengakui, harga jual cabai berangsur turun. Meski demikian, secara umum harga tersebut masih tergolong tinggi karena masih ada pada kisaran Rp 40.000 per kilogram.

"Cabai keriting, misalnya, kan tidak sampai Rp 100.000 per kg meskipun masih cukup tinggi, Rp 40.000. Tetapi, itu jauh berkurang dari sebelumnya. Memang harus ada pola adaptasi petani kita terhadap iklim. Nah, itu tugas Menteri Pertanian, mencari bagaimana tepatnya. Tetapi, kita tidak boleh menyerah dengan kondisi itu, harus kami siasati," ungkapnya di Jakarta, Rabu (26/1/2011).

Sebelumnya, diketahui harga 12 jenis komoditas pangan pokok yang paling banyak dikonsumsi masyarakat meningkat. Tiga di antaranya melonjak di atas 90 persen. Harga cabai rawit antara Januari 2010 dan Januari 2011 meningkat paling tinggi dibandingkan dengan komoditas pangan lain, yakni 341,23 persen, menjadi Rp 63.424 per kg.

Hal tersebut terungkap dalam bahan Rapat Stabilisasi Pangan Pokok dan Program Perlindungan Sosial yang digelar dalam pertemuan gabungan Menko Perekonomian Hatta Rajasa dengan Menko Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono di Jakarta, Kamis. Data yang disampaikan dalam rapat tersebut menunjukkan, harga beras umum antara Januari 2010 dan Januari 2011 naik 22,74 persen menjadi Rp 9.200 per kg, sedangkan harga beras termurah dilaporkan naik 22,6 persen menjadi Rp 7.452 per kg.

Adapun harga minyak goreng umum antara Januari 2010 dan Januari 2011 dilaporkan naik 14,71 persen menjadi Rp 11.707 per liter, sedangkan harga minyak goreng curah meningkat 6,8 persen menjadi Rp 11.466 per liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com