Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNI Syariah Resmi Jadi Bank Umum Syariah

Kompas.com - 18/06/2010, 16:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Manajemen BNI di Gedung BNI Jakarta, Jumat (18/6/2010), melakukan soft launching spin off (pemisahan) PT BNI Syariah dari Unit Usaha Syariah (UUS) BNI Corporate.

Direktur Utama BNI Gatot M Suwondo mengatakan, melalui spin off ini manajemen BNI Syariah akan lebih fokus mengelola bisnis, independen, fleksibel serta responsif dalam memenuhi kebutuhan nasabah sehingga Bank BNI Syariah dapat menjadi syariah pilihan atau bank of choice.

BNI Syariah menjadi satu dari empat anak perusahaan BNI Corporate selain BNI Life, BNI Multifinance, BNI Securities. BNI Corporate memiliki 99,9 persen saham di BNI Syariah dan sisanya dimiliki BNI Life. Hingga akhir 2010, Unit Usaha Syariah (UUS) BNI memiliki aset Rp 5,2 triliun, total dana masyarakat Rp 4,2 triliun, total pembiayaan Rp 3,2 triliun, dan modal sebesar Rp 1 triliun, dengan customer based lebih dari 420.000 nasabah.

"Fokus BNI Syariah nantinya di ritel dan consumer banking dengan fokus industri unggulan di masing-masing wilayah," kata Gatot.

Guna menambah pemodalan, BNI Syariah akan menjalin kemitraan dengan investor luar negeri.

"Setelah spin off kita akan duduk dengan ICD mereka mau berapa. Kita harap BNI Syariah berperan penuh di industri perbankan Indonesia," kata Gatot.

Direktur Utama BNI Syariah Rizqullah mengatakan, setelah spin off nasabah tetap bisa menikmati layanan yang ada selama ini, seperti e-channel BNI, tarik setor di seluruh kantor BNI, serta masih dapat melakukan pembukaan rekening BNI Syariah di lebih dari 750 kantor cabang BNI yang telah menjadi syariah channeling outlet (SCO).

Demikian juga fitur produk tidak mengalami perubahan, bahkan ke depan lebih bervariasi. (Tribunnews.com/Hasanuddin Aco)

Susunan Pengurus Perseroan PT BNI Syariah:

Dewan Pengawas Syariah: - KH Ma'ruf Amin - Dr Hasanudin

Komisaris: - Achjar Iljas (Komisaris Utama) - Sofjan Syafri Harapan (Komisaris) - Acep Riana Jayaprawira (Komisaris)

Direksi : - Rizqullah (Direktur Utama) - Bambang Widjanarko (Direktur) - Imam Teguh Saptono (Direktur)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com