Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menko Polhukam Kunjungi Hasan Tiro

Kompas.com - 02/06/2010, 13:38 WIB

BANDA ACEH, KOMPAS.com — Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto, Rabu (2/6/2010), mengunjungi deklarator Gerakan Aceh Merdeka, Tengku Muhammad Hasan di Tiro, yang saat ini menjalani perawatan medis di ruang ICCU Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin, Banda Aceh.

Direncanakan, Djoko akan menyerahkan sertifikat kewarganegaraan RI yang sudah lama diajukan oleh Hasan Tiro. Djoko datang disertai beberapa pejabat teras kementerian.

Rombongan mengunjungi Hasan Tiro yang sudah lebih dari satu pekan menjalani perawatan. Malik Mahmud, mantan petinggi Gerakan Aceh Merdeka, menyatakan, koleganya saat ini dalam kondisi stabil setelah sempat mengalami masa kritis. Hasan Tiro, katanya, sudah bisa bereaksi apabila orang-orang terdekatnya mencoba mengajaknya berbicara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com