Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Balik Rencana Kunjungan Obama ke Indonesia

Kompas.com - 15/03/2010, 10:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Beberapa hari menjelang kedatangannya ke Indonesia pada 22 hingga 24 Maret mendatang, Presiden AS Barack Obama semakin santer diperbincangkan di tengah-tengah masyarakat Indonesia.

Tak hanya menjadi bahan perbincangan hangat, rencana kunjungan Obama ke Indonesia pun sempat menjadi isu yang kontroversial karena tidak semua pihak mau terbuka menerima kedatangan Presiden Amerika Serikat itu.

Kunjungan yang akan dilakukan Obama pada 22 hingga 24 Maret nanti merupakan lawatan kali pertama yang dia lakukan di Indonesia sesudah resmi menjadi Presiden AS.

Namun, seperti yang sudah diketahui, jauh sebelum menjadi orang nomor satu di AS, Obama telah mengenal bahkan sempat tinggal pula di Indonesia.

Sejak berumur 6 tahun, dari tahun 1967 hingga 1971, Obama dan keluarganya sempat berdomisili di Jakarta, tepatnya di Jalan Taman Amir Hamzah 22 (Pav).

Setelah bercerai dengan suami pertamanya, seorang mahasiswa Kenya yang sedang menempuh studi di Universitas Hawaii, ibu Obama, Ann Dunham, menikah lagi dengan seorang Indonesia, Lolo Soetoro, seorang mahasiswa Indonesia yang ketika itu bersekolah di Universitas Hawai.

Dari pernikahan dengan Lolo Soetoro tersebut, Barack Obama memperoleh seorang adik perempuan bernama Maya, yang saat ini menetap di Hawaii, AS. Barack Obama memang dekat dengan Indonesia. Bahkan, dia sempat bersekolah dasar di sekolah Indonesia di bilangan Menteng, Jakarta Pusat.

Teman-teman sepermainan Obama semasa kecil adalah anak-anak Indonesia. Sewaktu tinggal di Menteng, Obama kecil banyak melewatkan pengalaman menarik bersama anak-anak Indonesia sebayanya.

Satu hal yang menarik, kabarnya Obama kecil punya hobi berenang di sungai dan menunggang kerbau di sawah bersama anak-anak pribumi. Konon karena jatuh cinta pada masa kecilnya selama tinggal di Indonesia, Barack Obama pun sampai-sampai menulis sebuah buku yang berkisah tentang masa kecilnya di Indonesia.

Tak berhenti sampai di situ, kekaguman dan perhatian Obama terhadap Indonesia kembali dituangkannya dalam buku berikutnya yang berjudul The Audicity of Hope - Thoughts On Reclaiming The American Dream.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Empat Kecamatan Terendam Banjir di Provinsi Maluku, 210 KK Mengungsi

Empat Kecamatan Terendam Banjir di Provinsi Maluku, 210 KK Mengungsi

Nasional
Hadapi Pesatnya Persaingan Ekonomi dan Teknologi, Gus Halim Ajak Pegiat Desa Tingkatkan SDM

Hadapi Pesatnya Persaingan Ekonomi dan Teknologi, Gus Halim Ajak Pegiat Desa Tingkatkan SDM

Nasional
Saat Megawati Tantang Penyidik Harun Masiku untuk Menghadap...

Saat Megawati Tantang Penyidik Harun Masiku untuk Menghadap...

Nasional
Jokowi Dinilai Tetap Akan Miliki Pengaruh pada Pilkada 2024, Gibran Akan 'All Out'

Jokowi Dinilai Tetap Akan Miliki Pengaruh pada Pilkada 2024, Gibran Akan "All Out"

Nasional
Duga Jadi Sasaran KPK, Megawati Dinilai Lempar Sinyal Sudah Tak Sejalan dengan Pemerintah

Duga Jadi Sasaran KPK, Megawati Dinilai Lempar Sinyal Sudah Tak Sejalan dengan Pemerintah

Nasional
Perayaan Tahun Baru Islam, Menag Berharap Jadi Inspirasi untuk Perbaikan Diri

Perayaan Tahun Baru Islam, Menag Berharap Jadi Inspirasi untuk Perbaikan Diri

Nasional
Kisruh Sirekap, Ketua Komisi II DPR  Usul Negara Siapkan Gawai untuk KPPS pada Pilkada 2024

Kisruh Sirekap, Ketua Komisi II DPR Usul Negara Siapkan Gawai untuk KPPS pada Pilkada 2024

Nasional
Kaesang Digadang-gadang Maju Pilkada Jakarta, Peneliti BRIN: Ini Bukan Kelas Berat Lawan Kelas Bulu...

Kaesang Digadang-gadang Maju Pilkada Jakarta, Peneliti BRIN: Ini Bukan Kelas Berat Lawan Kelas Bulu...

Nasional
Jelang Pilkada, Sirekap KPU Diminta Lebih Cerdas dan KPPS Bisa Koreksi Data

Jelang Pilkada, Sirekap KPU Diminta Lebih Cerdas dan KPPS Bisa Koreksi Data

Nasional
Kapolda Sumbar Dinilai Tak Terima Kritik Terkait Kasus Kematian Afif Maulana

Kapolda Sumbar Dinilai Tak Terima Kritik Terkait Kasus Kematian Afif Maulana

Nasional
DPR: Jika KPU Gagal Jelaskan soal Sirekap, Tak Usah Pakai di Pilkada

DPR: Jika KPU Gagal Jelaskan soal Sirekap, Tak Usah Pakai di Pilkada

Nasional
DPR Bakal Panggil KPU Bahas Evaluasi Sirekap Jelang Pilkada 2024

DPR Bakal Panggil KPU Bahas Evaluasi Sirekap Jelang Pilkada 2024

Nasional
Sentil Kaesang, Peneliti BRIN: Karier Itu Tak Bisa Lompat, Pak Jokowi Saja Mulai dari Solo Dulu

Sentil Kaesang, Peneliti BRIN: Karier Itu Tak Bisa Lompat, Pak Jokowi Saja Mulai dari Solo Dulu

Nasional
Mencari Demokrasi Indonesia

Mencari Demokrasi Indonesia

Nasional
Jadwal Kegiatan Paus Fransiskus Saat Berkunjung ke Indonesia

Jadwal Kegiatan Paus Fransiskus Saat Berkunjung ke Indonesia

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com