Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UMKM Jadi Binaan Kadin dan Jetro

Kompas.com - 13/06/2009, 20:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) bekerja sama dengan ’Japan External Trade Organization’ (Jetro) meningkatkan kualitas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Tanah Air agar produknya bisa bersaing di pasar global.
    
"Kadin saat ini sedang menjajaki kerjasama itu dengan Jetro dan saat ini organisasi perdagangan Jepang tersebut mulai menyusun program untuk beberapa provinsi di Indonesia," kata Wakil Ketua Umum Kadin Bidang UMKM dan Koperasi, Sandiaga Uno, di Jakarta, Sabtu (13/6).
    
Bentuk kerja sama itu sudah dibahas pada rapat kerja teknis UMKM dan Koperasi Kadin akhir pekan lalu dengan memperkenalkan program kerja sama Kadin-Jetro untuk beberapa provinsi seperti Sumatera Utara, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Barat, dan Maluku Utara.
    
Kegiatan kerja sama itu juga sekaligus untuk memberdayakan ekonomi daerah dalam program bimbingan usaha 2009, dalam bentuk kegiatan satu desa satu produk unggulan dan program bimbingan usaha ini bertujuan  untuk melatih pembimbing usaha di Kadin daerah.
    
Dengan memberikan bimbingan bisnis kepada anggota Kadin khususnya UMKM agar mereka dapat menjadi mandiri dan manfaatnya bagi peserta dapat memperoleh pelatihan dari tenaga ahli Jetro selama enam bulan.
    
Pembimbing usaha dilatih di Kadin daerah agar dapat membimbing UMKM guna mengatasi berbagai masalah terutama perbaikan akses pembiayaan, produknya bisa memenuhi standar kompetensi dengan akan diberikan sertifikat oleh Kadin Indonesia dan Jetro.
    
Sebelumnya tenaga pengajar dari Kadin provinsi dibina untuk menjadi calon pembimbing dilatih oleh tenaga ahli dari Jetro dan perbankan setempat.
    
Program kerja sama Kadin-Jetro pada 2009 tujuan utamanya untuk mendorong ekspor produk unggulan daerah khususnya produk kerajinan ke pasar internasional khususnya pasar Jepang.
    
Kerja sama ini bermanfaat agar produk mereka disesuaikan dengan permintaan pasar dan dapat dipasarkan ke pasar Jepang langsung dan kemudian peserta program juga akan memperoleh kesempatan memamerkan produk hasil binaan yang telah memenuhi standar ekspor pada pameran di dalam maupun di luar negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com