Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Miras Oplosan Bertambah, 10 Tewas

Kompas.com - 27/05/2009, 12:14 WIB

DENPASAR, KOMPAS.com — Setelah enam tewas, hari ini (Rabu, 27/5) korban akibat minuman keras oplosan di Denpasar Bali, bertambah lagi. Empat orang dipastikan tewas akibat keracunan arak oplosan. 

Hingga berita ini diturunkan pihak kepolisian masih menelusuri keberadaan barang bukti. Polisi menemui kesulitan karena lokasi korban yang berbeda-beda antara yang satu dengan yang lain.

Sebelumnya diberitakan, seusai menenggak minuman oplosan beralkohol termasuk arak oplosan, enam pria tewas dan sembilan lainnya tengah dirawat intensif di Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah, Denpasar, sejak Senin (25/5).

Namun, mereka tidak sedang minum di lokasi yang sama dan datang dari daerah yang berbeda. Pihak RSUP Sanglah menyimpulkan mereka yang meninggal maupun dirawat mengalami keracunan tingkat tinggi yang menyerang fungsi otak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com