Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Situs Trowulan, Jero Wacik "Cooling Down" Dulu

Kompas.com - 08/01/2009, 08:26 WIB

Laporan Wartawan Kompas Suhartono

HANOI, KAMIS — Persoalan tudingan perusakan situs peninggalan sejarah Majapahit di Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur, akibat pembangunan Pusat Informasi Majapahit yang menjadi bagian dari Majapahit Park tampaknya membuat pusing Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Indonesia Jero Wacik.

Oleh sebab itu, ia minta masalah tersebut tidak ditanya-tanyakan lagi. Sebab, selain ingin masalahnya ditenangkan dulu atau cooling down, ia bersama para arkeolog dan arsitek tengah membahas mengenai kemungkinan dilakukannya kembali redesain atas pembangunan Majapahit Park.

Demikian disampaikan Jero Wacik saat ditanya pers seusai acara ramah tamah di Kedutaan Besar Republik Indonesia di Hanoi, Vietnam, Rabu (7/1) malam. Kehadiran Jero di Hanoi, Vietnam, terkait dengan pertemuan tahunan menteri-menteri pariwisata ASEAN dalam acara ATF 2009.

Sebagaimana diketahui, akibat pembangunan Majapahit Park yang tepat di atas situs peninggalan sejarah Majapahit, Jero Wacik mendapat kecaman dan tudingan dari masyarakat pencinta warisan budaya bangsa. Pembangunan Pusat Informasi Majapahit direncakan di atas situs Segaran III dan Segaran IV.

"Saya ingin masalah itu cooling down dulu karena sekarang masih dibahas. Jangan dipersoalkan dulu. Besok (Kamis, 8/1) para arkeolog, para arsitek, serta Departemen Kebudayaan dan Pariwisata biar bertemu dulu untuk membahas bagaimana kelanjutannya. Kita ingin lihat dulu seperti apa dan bagaimana?" kata Jero Wacik.

Menurut Jero Wacik, satu bulan ini pembangunan proyek Majapahit Park dihentikan dulu sementara pembangunannya. "Saya sudah perintahkan untuk dihentikan sementara sambil dilihat lagi bagaimana. Memang, untuk membuat yang indah dan tidak ada persoalan harus sabar. Tidak usah diburu-buru," katanya.

"Besar kemungkinan redesain kembali. Akan tetapi, apakah tetap di lokasi yang sama dengan perubahan fondasi atau tetap pindah lokasi. Pokoknya, kita lihat lagi," kata Jero.

Ditanya apakah Presiden Susilo BambangYudhoyono sudah mengetahui adanya persoalan Majapahit Park, Jero mengatakan, "Presiden sudah mengetahui niat kita yang sebenarnya. Jadi, masalahnya diserahkan kepada kita," tutur Jero.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Rencana Berkantor di IKN, Jokowi: Air dan Listrik Belum Siap

Soal Rencana Berkantor di IKN, Jokowi: Air dan Listrik Belum Siap

Nasional
PDI-P Segera Umumkan 7 Bakal Calon Gubernur, Termasuk Sumatera Utara

PDI-P Segera Umumkan 7 Bakal Calon Gubernur, Termasuk Sumatera Utara

Nasional
Pesimistis Konflik LCS Bisa Selesai, Kababinkum TNI Usul Turunkan Tensi di Lapangan

Pesimistis Konflik LCS Bisa Selesai, Kababinkum TNI Usul Turunkan Tensi di Lapangan

Nasional
Ditanya soal Restu untuk Kaesang, Jokowi: Tugas Orangtua Hanya Mendoakan

Ditanya soal Restu untuk Kaesang, Jokowi: Tugas Orangtua Hanya Mendoakan

Nasional
Izin Usaha BUMDesa Terganjal Beleid, Gus Halim Temui Menteri LHK Siti Nurbaya

Izin Usaha BUMDesa Terganjal Beleid, Gus Halim Temui Menteri LHK Siti Nurbaya

Nasional
Setelah Bertemu PSI, Presiden PKS Sebut Duet Anies-Kaesang Menarik

Setelah Bertemu PSI, Presiden PKS Sebut Duet Anies-Kaesang Menarik

Nasional
Praperadilan Pegi Setiawan Dikabulkan, Kapolri: Kita Hormati Putusan Pengadilan

Praperadilan Pegi Setiawan Dikabulkan, Kapolri: Kita Hormati Putusan Pengadilan

Nasional
GBK Bakal Diusulkan Jadi Proyek Strategis Nasional

GBK Bakal Diusulkan Jadi Proyek Strategis Nasional

Nasional
Sandiaga Pastikan Dana Pariwisata Tak Diambil dari Tiket Pesawat

Sandiaga Pastikan Dana Pariwisata Tak Diambil dari Tiket Pesawat

Nasional
Indonesia Kutuk Keras Serangan Israel di Sekolah Al Jaouni Gaza

Indonesia Kutuk Keras Serangan Israel di Sekolah Al Jaouni Gaza

Nasional
Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan untuk Papua Nugini dan Afganistan

Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan untuk Papua Nugini dan Afganistan

Nasional
Soal Keppres Pemberhentian Hasyim Asy'ari, Jokowi: Belum Sampai Meja Saya

Soal Keppres Pemberhentian Hasyim Asy'ari, Jokowi: Belum Sampai Meja Saya

Nasional
Jokowi Putuskan Bentuk Dana Pariwisata, Dana Kelolaan Awal Rp 2 Triliun dari APBN

Jokowi Putuskan Bentuk Dana Pariwisata, Dana Kelolaan Awal Rp 2 Triliun dari APBN

Nasional
Mengaku Batasi Diri Hanya Ungkap Bukti Korupsi SYL, Jaksa KPK: Karena Perkara Ini Bukan Perselingkuhan

Mengaku Batasi Diri Hanya Ungkap Bukti Korupsi SYL, Jaksa KPK: Karena Perkara Ini Bukan Perselingkuhan

Nasional
Jamaah Islamiyah Bubar, Terorisme Dinilai Tak Akan Hilang Selama Rantai Amarah Tidak Diputus

Jamaah Islamiyah Bubar, Terorisme Dinilai Tak Akan Hilang Selama Rantai Amarah Tidak Diputus

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com