Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puisi-puisi Dian Hartati

Kompas.com - 27/11/2008, 18:59 WIB

Lelaki Hujan

tibatiba kau menjemputku dalam perjalanan pulang
ketika sore berubah mendung
dan jalanan hanya menyisakan bayangan pohonpohon cemara

langkahku masih saja tersaruk
mendapati mimpi yang jadi nyata
kau dan rupamu menjelma sore itu
jadi hujan yang dikirim tuhan
mendatangi aku yang selalu berjalan sendiri

kau membawa angin imaji
yang luruhkan semua rinduku
bagi  lelaki yang selalu datang dan pergi
kau hadir dengan ribuan cerita
tentang anakanak hujan yang membasahi tubuhku
gigil sore yang menghangatkan

lalu kita berjalan bersama
bercerita tentang perjalanan air
muaramuara tempat singgah
dan ceruk rahasia yang telah kita buat

kau lelaki hujan
datang memberikan warna di hatiku
setelah abadabad muram
tanpa gemuruh dan menyisakan kenangan biru yang ranum

datang menjelma hujan di soreku yang sibuk

SudutBumi, November 2007

Melamin

kuiringkan langkah menuju sebuah ruang
sedang keraguan terus membidai
kutelusuri makna lantai
apakah yang akan kutemui
degup jantung ini terus tak menentu

aku perajut hari yang sunyi
meniti setiap hati
menyunggi setiap harapan
hingga sebuah ruang kupilih
sebagai penanda waktu

di muka pintu kutemukan siluet
adakah gemetar tubuhmu akan kurasakan
ketika malam menyusup bisu
apakah gemulaimu akan kutandaskan
sedang hujan selalu tak dapat menentukan arah

inilah waktu
musim yang mencocokkan
setiap gerak yang berbeda
tumit yang merangkum sebentuk rasa

SudutBumi, 2007

Sebuah Wajah

pu,  aku mencintai sebentuk wajah
yang tergurat dari rupamu

ketika pertemuan hanya menyisakan
batas angan
aku tergeragap
karena kau begitu saja membuatku berdebar

aku masih ingat, pu
sore itu
langit bandung begitu anggun
jalanan begitu teratur

dan aku begitu menikmati wajahmu
di balik etalase
sebuah beranda telah memenjarakan ruang gerak kita 

pu, aku ingin mengulangi peristiwa itu
ketika kau mencermati wajahku
dan menuangkannya di sebuah kanvas

sebuah wajah yang diliput kecintaan

kau tahu, pu
aku baru saja memerdekakan sebuah luka
dan kau hadir tanpa kuduga

mencerahkan cakrawala yang hendak kubentangkan

sebuah perayaan tercipta sore itu
kau yang berkawan angin
dan aku yang diliput bahagia

pu, aku mencintai sebentuk rupa
yang kau guratkan di wajahku

SudutBumi, November 2007

Pertarungan

selamat datang wahai lelaki
penuhi empat penjuru angin dengan langkah gempita
ikat kuat cemeti itu di pinggangmu
agar tarian ini membentuk formasi akurat
dan bidang dadamu yang telanjang
telah siap untuk mewarnai angkasa dengan
semburat merah darah 
siapkan kudakuda agar liuk tubuhmu kuat
menghasilkan aroma memikat
ciptakan kekuatan yang akan guncangkan cakrawala
di sore laknat

lihat kanan dan kiri
setiap saat matamata itu siap memangsa
detik waktu siap mencengkram tubuh
pikirkan sebuah strategi
agar kau memenangkan sayembara ini
wajahwajah kaku saling memercik amarah
adakah dendam yang dihamilkan waktu
atau genta yang telah bertabuh dan saling membisikkan
kebinasaan

ambil cambuk itu
lecutkan waktu
dan pecahkan segera dendam
biar habis segala prasangka

lelaki, apakah kau memerlukan pertolongan
dewadewa akan segera datang
karena sesaji telah dilarung tadi malam
dengarkan suara yang datang dari utara
kau tidak sendiri
 kau takkan tersesat
tersebab waktu telah memilihmu sebagai panglima
penjaga kepalakepala singa
hentakkan langkahmu
sekarang
atau kematian memilihmu
sebagai senja temaram

enambelas kaki kuda mengepung
tubuhmu tak lagi berdaya
senyummu hilang dalam tabir melayang

kau kembali mengitung
delapan arah angin begitu murung
dan tubuhmu hanya anyir
selepas bertarung

SudutBumi, Desember 2007

Lelaki Badai

tiupkanlah anginmu
yang akan menumbangkan segala gelisah

hanya ketika datang malam
kau hadir
meringkus tidurku yang lelap
berusaha menemani dari jarak terjauh

tidakkah kau ingat
sebuah ranjang telah basah
oleh keringat amukmu
sebuah gelas telah kau tandaskan isinya
berkalikali menciumi sesuatu yang tak terjamah

masih kurasakan hela nafasmu yang lelah
karena siang selalu saja menjauhkan kita

tentu saja aku cemburu pada angin yang selalu membawamu pergi
aku kalap ketika suaramu tak juga menyapa
hingga di sebuah pagi kau pergi tak kembali

meninggalkan sisa badai yang masih bergemuruh di hati
menyisakan sedikit harapan

rangkaian
perjalanan yang sempat membuatku mabuk
lalu merasakan kecewa

SudutBumi, November 2007

Orangorang Berpayung

selepas bersepakat dengan matahari
kami bergegas ke kota
berjalan menyusuri setapak sepi

tersebab listrik belum menjangkau
kami harus membenahi semua siang hari
merapikan hidup yang serba rumit
karena kami sadar
jelujur yang kami pijak adalak milik semesta

di tempat ini tak ada cahaya
selain matahari sang juru penghangat

walau temaram datang
itu hanya milik malam
yang diterangi bulan

kami selalu gegas
ketika kota yang didatangi hanya menyeringai
begitu asing
tak mengenal wajahwajah kami

sebab kami membutuhkan segala sandang
segala pangan
dan segala perabot

selalu kami bersepakat dengan matahari
agar hujan tak datang
melincirkan setapak jalan

kami pun tetap diam
ketika kematian demi kematian
datang beriringan
memaku setiap petak tanah merah

SudutBumi, Desember 2007

19 November 2007

//kejadian pagi

baru saja aku duduk tenang di kursi
diam menghikmati jejak pembicaraan semalam
tersadar ada sesuatu yang salah
semisal pembicaraan tentang hati
perjalanan kasih ambigu

pesan darimu datang juga
dikirimkan dan terbaca melalui layar ponsel
tentang samar peristiwa

ketika aku memaksamu untuk sebuah pertemuan
ketika rinduku tak dapat lagi kupendam
dan aku hanya ingin bercakap denganmu
  
sebuah pesan
tumbuh menjadi gundah di hati

tibatiba kau ingin pergi
meninggalkan semua yang masih samar

 ingatkah kau,
    kita belum sempat menikmati malam bersama
    kita belum sempat memandang bulan
     dari tempat yang berbeda
kau di kotamu
dan aku di kota lahirku

betapa
waktu semakin memanjang
memperjelas perbedaan


//kejadian sore

aku ingin mencarimu
di sudutsudut mall
barangkali etalase yang kujumpai
menghadirkan bayang dirimu

menyusuri koridor yang berbeda
memaku angkuh pada setiap cakrawala
kau tak ada, yang tersisa hanya kenangan

tak kuduga,
cakrawala anggun di ujung menara
memunculkan dirimu sebagai lelaki hujan
datang hanya di waktuwaktu tertentu
meninggalkan jejak di singgung temu


//kejadian luar biasa

sudahlah, aku tak ingin menyimpan luka
yang ada hanya kecewa
dan diamdiam aku menemukan sosok lain
ia sedang menatap tubuh layuku

di beranda
ketika angin tak lagi merindu
aku tengah mencermati seseorang terduduk
tangannya lincah menggoreskan siluet tubuh

apakah dia dikirimkan langit untukku
matanya masih saja jalang
menembus cakrawala senja
bercampur biru
bercampur merah sumba


SudutBumi, Desember 2007

Akolade

bolehkah aku memanggil namamu
sebuah nama yang akan mengawangkan diri
dalam senyap malam kelam
ketika jeruji pagi mengekalkan waktu pisah
jika memang sementara
sanggupkah aku melupa namamu

katakan semua dalam haru rindu
jalanjalan penuh kenang
petak cahaya yang menyilaukan
maukah kau berbagi sapaan
 sekadar mengingatkan
paruh waktu adalah perjalanan pulang
tak ada lagi jembatan penyangga
jam pasir
kedap suara
lamunan hanya melambungkan nama

jangan larang aku untuk menyimpan sebuah nama
dalam ingatan yang makin lamur
selarik harapan masih saja digumamkan
inikah perjumpaan itu

 langgam mengosongkan alur cerita
dan kamu adalah tokoh utama dalam kenanganku

jangan palingkan wajahmu
ketika aku mengharap anggukanmu
juga saat senja datang menjemput segala
sesal karena siang membawa namamu

tak kembali
seolah kampung yang patah akibat goncangan
sebab namamu tak hampa lagi dalam ingatan

bolehkah aku memanggil namamu
menjaga rindu untukmu
walau semua takkan kembali

SudutBumi, Maret 2007

Tubuhku dalam Percintaan Platonik

takkan kau temui sisa jelaga dalam tubuhku
hanya periuk bersandar di tubir duha  
suci tak tersentuh

mengumbar kidung milik leluhur
agar kau ingat
aku adalah perempuan pertama setelah ibu
semang yang hadir di lesung pipi

jangan berharap
karena tubuh akan selalu merajah alir darah
agar kau tak sempat melupa

setiap sudut waktu
akan menemani menuju muara

lihat lebih dalam
karena setiap hentakkan
membuat lena
tipisnya angin membawa manis tubuh
menoreh roman kecintaan

jika bungkam kupilih
itu pertanda
usai segala bias

dan tubuhku
tetap kukuh menanti tubuh yang lain

SudutBumi, Maret 2007

Semenanjung Muria

kau rasakan pijak mimpimu di tanah ini
serombongan orang datang membawa bencana
menanamkan benihbenih panas udara

lihatlah, karangkarang meradang
ikanikan meracau di tanah leluhur
sepertinya siasat kata tak menjawab gelisah
sembilu menghunjam dasar bumi yang murung

pernahkah kau mendengar kisah jenaka di chernobyl
kisahkisah di tempat lainnya
pernahkah kau pikir betapa lucunya menanam luka
menernak gelisah di benak penderma

tanah adalah sebuah pengharapan
tempat para sunan merecup kedamaian
singgah dan rasakan geletar bumi
di sini ikanikan itu tak ingin bermutasi


SudutBumi, 2007

Biodata Penulis:
Dian Hartati, lahir di Bandung, 13 Desember 1983. Menyukai jalan-jalan dan menenggelamkan diri pada perjalanan kata-kata. Bergiat di dunia kepenulisan sejak tahun 2002. Desember 2005 mengikuti workshop penulisan cerpen yang diadakan oleh Kementrian Negara Pemuda dan Olahraga yang bekerja sama dengan Creative Writing Institute (CWI) di Jakarta. Juli 2006 menjadi peserta workshop Bengkel Kerja Budaya: Belajar Menulis Sejarah Sosial Masyarakat yang diadakan oleh Lafadl dan Desantara di Yogyakarta. Mengikuti Workshop Penulisan Kritik, Esai, dan Jurnalisme Sastra yang diadakan oleh Taman Budaya Jawa Tengah, Solo 2008.

Menjuarai beberapa lomba kepenulisan di antaranya: Juara II Lomba Resensi Buku tingkat PT/Umum dalam peringatan Hari Buku Nasional 2004 yang diadakan oleh IKAPI Jabar. Cerpennya yang berjudul "Tubuh" dan "Kota Kenangan" masuk nominasi sayembara Penulisan Cerpen Pemuda tingkat nasional yang diadakan oleh Menpora dan Creative Writing Institute (CWI) pada tahun 2005 dan 2006. Juara II Lomba Cipta Puisi dalam rangka Hari Bahasa Ibu Internasional 2006 yang diselenggarakan Yayasan Jendela Seni, KSDS, dan PP-SS. Juara II penulisan cerpen dalam acara Festival Film Pendek dan Antologi Cerpen yang diadakan oleh Unisba (Maret, 2006). Cerpen yang berjudul "Fragmen" dan "Peziarah Abadi" serta esai yang berjudul "Menulis: Ekspresi, Budaya, dan Katarsis" menjadi nominasi pilihan dewan juri dalam acara Pekan Baca Tulis 2006 yang diadakan oleh ITB. Juara I Lomba Tulis Surat Cinta Nanda-Bunda yang diadakan oleh Women's Initiative for Society Empowerment (WISE ) pada April, 2006. Juara II Lomba Puisi BBM yang diadakan oleh Komunitas Sastra Indonesia (KSI) dan Dewan Kesenian Tangerang (DKT). Juara II Lomba Essay World Book & Copyrigh Day 2006 yang diadakan oleh Direktorat Perpustakaan Universitas Pendidikan Indonesia. Cerpen yang berjudul "Ziarah Sedap Malam" menjadi nominasi dalam Sayembara Penulisan Cerpen Lebaran tingkat nasional yang diadakan oleh Komunitas Magma, September 2006. Juara II Penulisan Puisi Laman Cipta Sastra Dewan Kesenian Riau pada Oktober 2006. Mendapat Anugerah Sastra Jurdiksatrasia 2006 dan dinobatkan sebagai Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia terkreatif dalam bidang sastra. Puisinya yang berjudul “Rencana Sepuluh Hari ke Depan” mendapatkan penghargaan sebagai Harapan I Lomba Menulis Puisi Perhimpunan INTI DKI dalam rangka Hari Kebangkitan Nasional 2007. Puisinya yang berjudul “Di Kawali, Aku Berburu Cahaya” menjadi Juara I Lomba Menulis Puisi Bahasa Melayu-Betawi/Indonesia Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jabar 2008.

Karyanya dimuat di berbagai media, di antaranya: Radar Bandung, Literat, Suara Indonesia, Priangan, BÉN! (media luar biasa), majalah ESQ Nebula, Pikiran Rakyat, Suara Karya Minggu, majalah sastra dan budaya Aksara, Bandung Post, Ganesha, Dinamika&Kriminal, Qalam Rata, Pakuan Raya, Solo Pos, Minggu Pagi, majalah sastra Horison, Bali Post, Lampung Post, Bangka Pos, Bhinneka Karya Winaya, Radar Banten, Padang Ekspres, Radar Sulbar, Jambi Ekspres, Surabaya Post, Suara Pembaruan, Media Indonesia, Suara Merdeka, Singgalang, Riau Pos, Kedaulatan Rakyat, Harian Surya, jurnal zine Raja Kadal, tabloid Cempaka, buletin Daun, majalah GONG, Jawa Pos, Jurnal Nasional, buletin sastra Pawon, www.tandabaca.com, buletin Histeria, majalah budaya SAGANG, Jurnal DerAS, Riau Mandiri, www.mediabersama.com, Harian Aceh, Pos Kupang, Tribun Jabar, Kreativa, dan lain-lain.

Intens menulis puisi, sesekali cerpen, dan terkadang menulis esai juga. Beberapa puisinya telah dibukukan antara lain: Mencari Rumah: Antologi Puisi Hysteria 2004-2007  (mbuh press!, 2008), Kenduri Puisi: Buah Hati untuk Diah Hadaning (Ombak, 2008), IBUMI Kisah-kisah dari Tanah di Bawah Pelangi (I:boekoe, 2008), Komposisi Sunyi (Ripos, Sagang, 2007), Kemayaan dan Kenyataan (fordisastra, 2007), Nyanyian Para Kelana (KSSB-ASAS, 2007), Herbarium (Pustaka Pujangga, 2007), 142 Penyair Menuju Bulan (Kelompok Studi Sastra Banjarbaru, 2006), Kolaborasi Nusantara dari Banjarbaru (Gama Media, 2006), Jogya 5,9 skala Richter (Bentang, 2006), Anthologi Empati Yogya (Pustaka Jamil, 2006), Ode Kampung (Rumah Dunia, 2006), Sebuah Kado Pernikahan (BABADpress, 2005), Untuk Ibu (Selasar, 2005), Pagi di Buntiris (Selasar, 2005), ROH__Kumpulan Puisi Penyair Bali-Jawa Barat (buku pop, 2005), Dian Sastro for President! # 2 Reloaded (AKY, 2003). Kumpulan puisi tunggalnya berjudul Nyalindung (2005) dan  Cerita Tentang Daun (2007). Cerpennya terhimpun dalam antologi Loktong (CWI-Menpora, 2006) dan La Runduma (CWI-Menpora, 2005).

Setelah lulus dari Universitas Pendidikan Indonesia, jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia tetap berproses menulis. Ikut melibatkan diri dalam berbagai milis sastra,  dan beberapa komunitas, seperti: ASAS, MnemoniC, Babad Bumi, dan lain-lain. Sesekali mengelola blog www.sudutbumi.wordpress.com.Kini  menetap di Bandung dan bekerja sebagai editor sekaligus assistant writer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com