Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa UMI Makassar Tawuran Pakai Parang dan Panah

Kompas.com - 06/11/2008, 16:57 WIB

Laporan Wartawan Tribun Timur, Furqon Majid dan Akhwan Ali

MAKASSAR, KAMIS - Ratusan mahasiswa Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar terlibat tawuran antarmahasiswa, Kamis (6/11) sore. Tawuran itu terjadi antara mahasiswa Fakultas Teknik dan Unit Kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam Mapala.

Akibat tawuran itu, kemacetan terjadi di Jl Urip Sumoharjo yang ada di depan kampus tersebut. Pengendara atau warga disarankan untuk mengambil jalur lain untuk menghindari jatuhnya korban dari masyarakat.

Sebab, mereka saling serang dengan senjata tajam dan busur panah. Sejauh ini, polisi dikabarkan sudah berada di lokasi dan mengamankan papporo, senjata api rakitan, dan dua pistol.

Sejumlah korban yang terluka dalam tawuran tersebut dilarikan ke Rumah Sakit Ibnu Sina, Makassar. Kondisi sebagian korban dikabarkan luka parah. Fajri, seorang mahasiswa jurusan Teknik Elektro mengalami luka tebasan parang di leher. Dua orang lainnya terkena busur di punggung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com