Salin Artikel

Menhan AS Telepon Prabowo Usai Penetapan KPU, Sampaikan Pesan Biden dan Apresiasi Bantuan Udara di Gaza

Telepon itu diterima Prabowo setelah ia dan pasangannya, Gibran Rakabuming Raka, ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih hasil pemilihan presiden (Pilpres) 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari yang sama.

“Menteri Austin menyampaikan kembali ucapan selamat dari Presiden AS Joe Biden kepada Menteri Prabowo atas kemenangannya baru-baru ini dalam pemilihan presiden Indonesia,” tulis siaran pers Kementerian Pertahanan AS.

Prabowo mengucapkan terima kasih kembali dan menegaskan komitmen Indonesia dalam membina kemitraan yang erat dengan AS.

“Saya berbahagia menerima telepon yang hangat dari sahabat saya yang terhormat, Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Yang Mulia Llyod J. Austin Ill, yang menyampaikan ucapan selamat atas hasil pemilihan presiden,” kata Prabowo dalam keterangan tertulisnya, Kamis (25/4/2024).

Dalam kesempatan itu, Prabowo dan Austin juga membahas hubungan pertahanan AS-Indonesia, serta berbagi pandangan mengenai dinamika keamanan regional dan global.

Keduanya membahas potensi untuk mempererat kerja sama pertahanan, termasuk modernisasi militer Indonesia.

Diketahui, Indonesia telah memesan lima unit pesawat angkut C-130J Super Hercules dari Lockheed Martin, AS.

Indonesia juga menjajaki pembelian jet tempur F-15EX produksi The Boeing Company.

“Saya berharap dapat meningkatkan kemitraan dan berkolaborasi secara erat dalam isu-isu strategis,” kata Prabowo.

Dalam kesempatan itu, Austin menekankan pentingnya shared values antara Indonesia dan AS, yang merupakan negara demokrasi terbesar di dunia.

Austin juga mengapresiasi keberhasilan Indonesia yang melakukan airdrop bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza beberapa waktu lalu.

Hal lainnya yang turut disepakati adalah menjaga aturan dan norma internasional demi mempertahankan kawasan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.

https://nasional.kompas.com/read/2024/04/25/18544671/menhan-as-telepon-prabowo-usai-penetapan-kpu-sampaikan-pesan-biden-dan

Terkini Lainnya

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi 'Online'

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi "Online"

Nasional
4 Bandar Besar Judi 'Online' di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

4 Bandar Besar Judi "Online" di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

Nasional
Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Nasional
Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Nasional
Ketua RT di Kasus 'Vina Cirebon' Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Ketua RT di Kasus "Vina Cirebon" Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Nasional
Kongkalikong Pengadaan Truk, Eks Sestama Basarnas Jadi Tersangka

Kongkalikong Pengadaan Truk, Eks Sestama Basarnas Jadi Tersangka

Nasional
PKS Klaim Ridwan Kamil Ajak Berkoalisi di Pilkada Jabar

PKS Klaim Ridwan Kamil Ajak Berkoalisi di Pilkada Jabar

Nasional
Eks Pejabat Basarnas Pakai Uang Korupsi Rp 2,5 M untuk Beli Ikan Hias dan Kebutuhan Pribadi

Eks Pejabat Basarnas Pakai Uang Korupsi Rp 2,5 M untuk Beli Ikan Hias dan Kebutuhan Pribadi

Nasional
Penyerang PDN Minta Tebusan Rp 131 Miliar, Wamenkominfo: Kita Tidak Gampang Ditakut-takuti

Penyerang PDN Minta Tebusan Rp 131 Miliar, Wamenkominfo: Kita Tidak Gampang Ditakut-takuti

Nasional
Sebut Anggaran Pushidrosal Kecil, Luhut: Kalau Gini, Pemetaan Baru Selesai 120 Tahun

Sebut Anggaran Pushidrosal Kecil, Luhut: Kalau Gini, Pemetaan Baru Selesai 120 Tahun

Nasional
Kasus Korupsi Pembelian Truk Basarnas, KPK Sebut Negara Rugi Rp 20,4 Miliar

Kasus Korupsi Pembelian Truk Basarnas, KPK Sebut Negara Rugi Rp 20,4 Miliar

Nasional
PDI-P Sebut Hasto Masih Pimpin Rapat Internal Persiapan Pilkada 2024

PDI-P Sebut Hasto Masih Pimpin Rapat Internal Persiapan Pilkada 2024

Nasional
Bawas MA Bakal Periksa Majelis Hakim Gazalba Saleh jika Ada Indikasi Pelanggaran

Bawas MA Bakal Periksa Majelis Hakim Gazalba Saleh jika Ada Indikasi Pelanggaran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke