Salin Artikel

Jokowi Ketemu PM Timor Leste, Sepakat Selesaikan Perundingan Perbatasan 2 Negara

BOGOR, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengatakan, Indonesia dan Timor Leste sepakat mendorong penyelesaian perundingan perbatasan dua negara.

Kesepakatan ini terjadi dalam pertemuan bilateral antara Presiden Jokowi dengan Perdana Menteri Republik Demokratik Timor Leste, Xanana Gusmao di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/1/2024).

"Kita sepakat untuk mendorong penyelesaian perundingan perbatasan kedua negara. Saya juga menyambut baik reaktivasi Joint Border Committee untuk pengelolaan perbatasan termasuk reaktivasi pos lintas batas," kata Jokowi usai pertemuan, Jumat.

Adapun pertemuan ini menghasilkan beberapa komitmen kerja sama yang ditandai dengan penandatanganan dua nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) di bidang pembangunan infrastruktur, serta komunikasi dan informatika.

Di bidang komunikasi dan informatika, keduanya sepakat merencanakan investasi fiber optik.

"Dengan penandatanganan MoU kerja sama teknologi informasi, kita juga mendorong kerja sama infrastruktur telekomunikasi, termasuk rencana investasi fiber optik," ucap Jokowi.

Di sisi lain, kedua negara sepakat untuk bekerja sama di bidang ekonomi.

Jokowi mengaku menyambut baik komitmen Timor Leste untuk menciptakan iklim invetasi yang lebih baik, melalui perjanjian perlindungan investasi.

"Saya juga mengapresiasi kepercayaan Timor Leste pada BUMN Indonesia dalam berbagai proyek seperti pembangunan jalan di Oecusse serta perluasan bandara internasional Dili," ujarnya.

Terkait ASEAN, Jokowi menuturkan, Indonesia berkomitmen terus mendukung keanggotaan penuh Timor Leste di ASEAN.

"Kami juga tadi membahas isu Myanmar di mana kedua negara sepakat untuk mendukung keketuaan Laos di ASEAN tahun ini dalam mendorong implementasi 5PC," jelasnya.

Sebelumnya, PM Xanana dan delegasi datang di Istana Bogor pukul 09.30 WIB. Setelah tiba di kompleks istana, mobil yang membawa PM Xanana disambut oleh pasukan berkuda, pasukan berpakaian adat dan para pelajar.

Saat turun dari mobil, PM Xanana langsung memberi hormat kepada Presiden Jokowi. Keduanya kemudian bersalaman dan saling menyapa.

Presiden Jokowi dan PM Xanana kemudian mengikuti upacara penyambutan tamu negara. Acara dilanjutkan dengan inspeksi pasukan dan pengenalan masing-masing delegasi.

Setelahnya, Presiden Jokowi dan PM Xanana menuju ruang utama Istana Bogor untuk melakukan penandatanganan buku tamu dan berfoto bersama.

Lalu keduanya menuju ke veranda Istana Bogor untuk melakukan veranda talk dan dilanjutkan dengan menanam Pohon Merawan di halaman belakang istana.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/26/13385071/jokowi-ketemu-pm-timor-leste-sepakat-selesaikan-perundingan-perbatasan-2

Terkini Lainnya

Mahfud Sebut Mual Komentari Putusan MA, Singgung Hukum Rusak dan Dirusak

Mahfud Sebut Mual Komentari Putusan MA, Singgung Hukum Rusak dan Dirusak

Nasional
Kuasa Hukum Pegi Surati Kapolri, Desak Gelar Perkara Khusus

Kuasa Hukum Pegi Surati Kapolri, Desak Gelar Perkara Khusus

Nasional
Janji Revisi UU Polri Dibahas Terbuka, Komisi III: Jangan Terlalu Curiga

Janji Revisi UU Polri Dibahas Terbuka, Komisi III: Jangan Terlalu Curiga

Nasional
Dampingi Jokowi Groundbreaking Sejumlah Infrastruktur di IKN, Zulhas: Ikhtiar Pemerintah Percepat Pembangunan

Dampingi Jokowi Groundbreaking Sejumlah Infrastruktur di IKN, Zulhas: Ikhtiar Pemerintah Percepat Pembangunan

Nasional
Sebut Putusan MA Cacat Hukum, Mahfud: Cacat Moral Aja Tak Usah Dilaksanakan, apalagi Ini

Sebut Putusan MA Cacat Hukum, Mahfud: Cacat Moral Aja Tak Usah Dilaksanakan, apalagi Ini

Nasional
Lari Pagi Bersama, Zita Anjani dan Sandiaga Uno Disebut Akan 'Duet' di Pilkada DKJ

Lari Pagi Bersama, Zita Anjani dan Sandiaga Uno Disebut Akan "Duet" di Pilkada DKJ

Nasional
Gaspol! Hari Ini Ft Feri Amsari: Putusan MA, Kartu Sakti Kaesang ke Pilkada DKI?

Gaspol! Hari Ini Ft Feri Amsari: Putusan MA, Kartu Sakti Kaesang ke Pilkada DKI?

Nasional
Soal Pelaksanaan Program Prioritas, Menteri Desa PDTT: Targetnya Tuntas Sebelum Kabinet Baru

Soal Pelaksanaan Program Prioritas, Menteri Desa PDTT: Targetnya Tuntas Sebelum Kabinet Baru

Nasional
Pengamat Sebut Pemerintahan Jokowi dan Prabowo Bisa Saling Sandera karena IKN

Pengamat Sebut Pemerintahan Jokowi dan Prabowo Bisa Saling Sandera karena IKN

Nasional
Kepada Menko Airlangga, US Secretary of Commerce Nyatakan Dukung Penguatan Kinerja Perekonomian Indonesia

Kepada Menko Airlangga, US Secretary of Commerce Nyatakan Dukung Penguatan Kinerja Perekonomian Indonesia

Nasional
Ketua Komisi III DPR Sebut UU KPK Bisa Direvisi karena Banyak yang Komplain

Ketua Komisi III DPR Sebut UU KPK Bisa Direvisi karena Banyak yang Komplain

Nasional
Soal Putusan MA Terkait Batas Usia Calon Kepala Daerah, Mahfud: Destruktif, Tidak Progresif

Soal Putusan MA Terkait Batas Usia Calon Kepala Daerah, Mahfud: Destruktif, Tidak Progresif

Nasional
RPP Non-ASN Dibahas, Menpan-RB: Harus Adil untuk Semua Pihak

RPP Non-ASN Dibahas, Menpan-RB: Harus Adil untuk Semua Pihak

Nasional
BNPB Bakal Pasang Rambu Rawan Banjir Lahar di 3 Desa Terdampak Erupsi Gunung Ibu

BNPB Bakal Pasang Rambu Rawan Banjir Lahar di 3 Desa Terdampak Erupsi Gunung Ibu

Nasional
Indonesia Mulai Bangun Kapal Fregat Merah Putih Unit Kedua

Indonesia Mulai Bangun Kapal Fregat Merah Putih Unit Kedua

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke