Salin Artikel

Datangi Rumah Prabowo, Relawan Jokowi Minta Gibran Digandeng Jadi Cawapres

JAKARTA, KOMPAS.com - Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) berharap bakal calon presiden Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto bakal menggandeng putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presiden.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum Samawi, Gus Muhammad Nahdy saat berkunjung ke rumah Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Sabtu (7/10/2023).

Dia meminta Prabowo menggandeng Gibran jika Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan gugatan atas batas minimal usia calon presiden dan calon wakil presiden.

"Kami berharap Pak Prabowo menggandeng Mas Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presidennya Pak Prabowo, jika nanti MK mengabulkan gugatan atas batas minimal usia capres dan cawapres," kata Nahdy, Sabtu.

Nahdy meyakini, pasangan Prabowo-Gibran akan menjadi dwitunggal yang saling menguatkan.

Menurutnya, Prabowo dan berdedikasi dan tegas, akan sangat pas jika disandingkan dengan Gibran yang inovatif dan mengerti kebutuhan generasi muda.

Oleh karena itu, pihaknya siap bergerak mengingat Samawi memiliki struktur yang lengkap hingga level kecamatan se-Pulau Jawa.

"Ditambah lagi Majelis Pengurus Wilayah di provinsi lainnya. Kami akan bergerak hingga tingkat desa, memastikan hajat Pemilu kita berlangsung rukun dan damai," beber Nahdy.

Lebih lanjut, Nahdy mengungkapkan alasan Samawi mendukung Prabowo Subianto sebagai capres.

Nahdy menyatakan, Prabowo kerap kali menyatakan sering berguru kepada Presiden Jokowi terkait politik. Prabowo menjadikan kebijakan dan kode kode politik dari Jokowi sebagai acuan.

"Atas dasar pertimbangan itu, kami hari ini berada di sini untuk menyelaraskan persepsi, menggandeng tangan Bapak untuk terus maju dan berlaga dalam kontestasi pertarungan pemimpin bangsa kita. Kami kaum sarungan tegak lurus bersama Pak Jokowi dan berijtihad mendukung bapak," tegas Nahdy.

Nahdy mengungkapkan, para kiai, para gus, ajengan, hingga tuan guru yang tergabung dalam Samawi pun sudah mufakat bahwa Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang tegas.

Selain tegas, Indonesia butuh pemimpin yang memiliki rasa cinta yang besar kepada rakyatnya, pemimpin yang berpengalaman mengelola geopolitik, dan mengantisipasi berbagai perkembang dunia.

Mereka merasa, Prabowo adalah sosok yang telah memenuhi kriteria tersebut.

"Kami sampaikan atas ijtihad kami, Pak Prabowo lah sosok itu," jelas Nahdy.

Sebagai informasi, Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) bertandang ke rumah bakal calon presiden Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto pada Sabtu (7/10/2023) malam.

Relawan Jokowi tersebut datang usai mengadakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Samawi di Istora Senayan, Jakarta Pusat, sore ini. Rapimnas itu dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Pantauan Kompas.com di lokasi, para relawan datang ke rumah Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4 menggunakan bus-bus besar. Relawan yang didominasi memakai baju putih dan merah itu berpencar di sekitar rumah Prabowo.

Para petinggi relawan kemudian memasuki rumah Prabowo untuk bertemu sosok Menteri Pertahanan itu. Mereka diketahui berdiskusi selama setengah jam, lalu keluar kembali bersama dengan Prabowo.

https://nasional.kompas.com/read/2023/10/07/21512501/datangi-rumah-prabowo-relawan-jokowi-minta-gibran-digandeng-jadi-cawapres

Terkini Lainnya

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Nasional
MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Nasional
Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Nasional
BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Nasional
Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke