Salin Artikel

Helikopter Ikut "Joget" di Udara saat Lagu "Gemu Fa Mi Re" Disetel di HUT ke-77 TNI AU

JAKARTA, KOMPAS.com - Helikopter milik TNI Angkatan Udara (AU) ikut "berjoget" ketika lagu Gemu Fa Mi Re disetel dalam demonstrasi udara saat peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-77 TNI AU di Landasan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (9/4/2023).

Pantauan Kompas.com di lokasi, momen helikopter menari di udara ini terjadi usai upacara peringatan HUT ke-77 TNI AU selesai dilakukan.

Ada empat helikopter TNI AU yang dikerahkan dalam atraksi tersebut. Helikopter itu tidak terbang seperti helikopter pada umumnya.

Akan tetapi, helikopter bergerak sesuai dengan irama lagu Gemu Fa Mi Re.

Misalnya, ketika lirik lagu sedang sampai pada bagian berputar ke kiri, keempat helikopter itu mengikuti lirik dengan berputar ke kiri.

"Putar ke kiri e. Nona manis putarlah ke kiri, ke kiri, ke kiri, ke kiri, ke kiri, dan ke kiri, ke kiri, ke kiri, ke kiri manis e," bunyi lagu tersebut.

Lalu, helikopter berlanjut berjoget ke arah kanan ketika lagu menyebutkan berputar ke kanan.

"Sekarang kanan e. Nona manis putarlah ke kanan, ke kanan, ke kanan, ke kanan, dan ke kanan, ke kanan, ke kanan, ke kanan manis e".

Pergerakan helikopter itu terus mengikuti irama lagu yang disetel. Walhasil, helikopter cukup lama terbang dalam posisi stabil di udara.

Para warga yang menonton pun tampak ikut berjoget melihat aksi keempat helikopter. Mereka juga ikut bernyanyi.

Setelah lagu selesai, barulah keempat helikopter TNI AU itu pergi dari lokasi peringatan HUT ke-77 TNI AU.

Di sisi lain, para pejabat juga berjoget. Mereka adalah Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri, dan Ketua DPR Puan Maharani.

Mereka berjoget saat lagu Ojo Dibandingke disetel.

https://nasional.kompas.com/read/2023/04/09/15274711/helikopter-ikut-joget-di-udara-saat-lagu-gemu-fa-mi-re-disetel-di-hut-ke-77

Terkini Lainnya

Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Nasional
Kontroversi Usulan Bansos untuk 'Korban' Judi Online

Kontroversi Usulan Bansos untuk "Korban" Judi Online

Nasional
Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Nasional
MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Nasional
Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Nasional
BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke