Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantik Deputi Bidang Politik Luar Negeri, Luhut Ingin Kebijakan RI Berjalan Efektif

Kompas.com - 07/06/2016, 14:32 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Luhut  Binsar Pandjaitan melantik Lutfi Rauf sebagai Deputi Bidang Koordinasi Politik Luar Negeri, di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Selasa (7/6/2016).

Sebelumnya, Lutfi Rauf menjabat sebagai Duta Besar Republik Indonesia untuk Thailand selama 4 tahun, periode tahun 2012 hingga 2016.

Ketika ditemui usai pengambilan sumpah, Lutfi mengatakan, saat ini banyak kebijakan pemerintah terkait hubungan luar negeri yang harus segera dijalankan secara efektif dan efisien.

Oleh karena itu, ia berencana melakukan peningkatan kemampuan organisasi dan kapasitas institusi, termasuk peningkatan sumber daya manusia.

"Banyak kebijakan luar negeri Indonesia sekarang yang harus dilaksanakan. Tentu dalam melaksanakan harus didukung oleh kemampuan organisasi, kapasitas institusi, termasuk di dalammya peningkatan sumber daya manusia. Tentu dalam konteks kementerian koordinator Polhukam yang sifatnya strategis," ujar Lutfi.

Ia mengatakan, Kemenko Polhukam memiliki fungsi koordinasi, sinkronisasi dan pengendalian untuk mengimplementasikan kebijakan luar negeri Indonesia secara efektif dan efisien.

Menurut dia, hal yang harus dilakukan koordinasi antar-lembaga, pemangku kepentingan dan Kementerian Luar Negeri.

"Oleh karena itu ke depan, saya sebagai pejabat yang baru harus melaksanakan dengan melakukan koordinasi yan baik dengan berbagai elemen," kata Lutfi.

Sementara itu, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan yakin bahwa pengalaman Lutfi sebagai duta besar akan memberikan kontribusi terhadap penanganan persoalan luar negeri yang sedang dihadapi Indonesia.

Luhut berharap, sebagai Deputi koordinator Bidang Politik Luar Negeri yang baru, Lutfi mampu menyelesaikan persoalan luar negeri seperti ketegangan di Laut China Selatan, persoalan Papua, Laut Pasifik, dan hubungan politik dengan Australia.

"Sebagai mantan Dubes di Bangkok tentu akan bisa memberikan banyak kontribusi terhadap banyak masalah. Kemarin saya dapat kabar dari Menlu, banyak perkembangan baru," ujar Luhut.

Selain itu, Luhut juga menekankan pentingnya Kemenko Polhukam melakukan koordinasi dan komunikasi yang intensif dengan Kementerian Luar Negeri agar tidak terjadi perbedaan sikap dalam menyelesaikan permasalahan luar negeri.

Pelantikan Lutfi Rauf sebagai Deputi Koordinator bidang Politik Luar Negeri merupakan tindak lanjut Keputusan Presiden No. 57/DH/2016.

Lutfi Rauf menggantikan Antonius Agus Sriyono yang saat ini ditunjuk sebagai Duta Besar RI untuk Vatikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com