Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surya Paloh: Anies yang Terbaik dari yang Baik-baik

Kompas.com - 19/10/2023, 08:10 WIB
Singgih Wiryono,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan, bakal calon presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan merupakan sosok terbaik dari yang baik-baik untuk memimpin Indonesia.

Hal itu disampaikan Surya dalam pidato pengantar pendaftaran pasangan calon presiden dan wakil presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2023).

"Anies Baswedan adalah yang terbaik dari yang baik-baik untuk memimpin negeri ini," kata dia di depan Anies dan Cak Imin dan para petinggi partai Koalisi Perubahan.

Baca juga: Kantor KPU Steril Jelang Pendaftaran Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Surya mengatakan, selama ini Koalisi Perubahan sering diragukan bisa berlayar mencalonkan Anies sebagai presiden.

Dia menyebut, mencalonkan Anies sebagai jalan yang tidak biasa.

"Kita menghadapi berbagai cobaan, kita juga menghadapi berbagai perasaan sinisme, keraguan, seakan-akan kita dipaksa untuk percaya bahwa kita tidak mempunyai kapasitas atau tidak berjaya," kata dia. 

Namun, hari ini, kata Surya, jalan pencalonan tinggal menghitung menit dan hampir dipastikan bisa terlaksana.

Menurut dia, keberhasilan Koalisi Perubahan bisa diraih karena semesta turut memberikan dukungannya.

"Itu tidak terlepas dari keyakinan kita, konsistensi kita dan di atas itu semua adalah karena ridha Allah Subhanahu Wataala. Alam semesta memberikan dukungan kepada kita," ucap dia.

Baca juga: Tiba di DPP Nasdem, Anies Cium Tangan Surya Paloh

Kunjungan pasangan calon AMIN ke DPP Nasdem merupakan rangkaian acara sebelum pendaftaran ke KPU.

Anies bersama bakal calon wakil presidennya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hari ini akan melakukan pendaftaran ke KPU, sekitar pukul 08.00 WIB.

Mereka mengawali kegiatan di rumah masing-masing dengan shalat subuh bersama keluarga.

Anies menggelar shalat subuh bersama di kediamannya di Lebak Bulus Dalam, Jakarta Selatan, sedangkan Cak Imin di Widya Chandra, Jakarta Selatan.

Selain shalat subuh, mereka berdua juga melakukan prosesi sungkeman kepada orangtua mereka yang masih ada, sebelum keluarga melepas kedua paslon ini menuju KPU.

Sebelum ke KPU, pasangan AMIN ini akan sowan ke Kantor DPP partai Koalisi Perubahan.

DPP PKS menjadi kantor pertama yang dikunjungi, kemudian PKB, dan ditutup di Nasdem.

Dari Nasdem, Anies dan Muhaimin kemudian naik Jeep menuju KPU. Diperkirakan, pasangan AMIN ini tiba di KPU sekitar pukul 08.15 WIB ditemani dengan pimpinan partai koalisi.

Jika tak ada halangan, pasangan AMIN rencananya akan menggelar orasi kebangsaan tepat di depan kamtor KPU setelah berkas pendaftaran diserahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

Nasional
PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com