Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Relawan Jokowi Dukung Prabowo Capres, Bentuk Relawan Bernama GP 08

Kompas.com - 31/08/2023, 21:53 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Relawan mengatasnamakan pendukung Joko Widodo (Jokowi) bergabung ke relawan Prabowo Subianto bernama Gerakan Prabowo 08 (GP 08).

Relawan Jokowi itu mendeklarasikan dukungannya untuk Prabowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) 2024 pada Rabu (30/8/2023).

"Pada 30 Agustus 2023, Gerakan Prabowo 08 yang tergabung dengan para relawan Jokowi telah memberikan pernyataan sikap mendukung Bapak Prabowo Subianto untuk menjadi Presiden Negara Republik Indonesia periode 2024-2029," tulis keterangan rilis yang diterima Kompas.com dari Bendahara Umum GP 08, Verawaty Setiawan, Kamis (31/8/2023).

GP 08 disebut terbentuk karena banyaknya antusias relawan Jokowi yang membutuhkan wadah untuk menyampaikan dukungan pada Prabowo.

Baca juga: Cak Imin Jadi Cawapres Anies, Prabowo: Inilah Demokrasi, Santai-santai Saja

Gerakan relawan ini berdiri 8 Juli 2023. Menurut pernyataan tertulis itu, relawan ini dibentuk oleh gabungan relawan Jokowi dan simpatisan murni di mana sebelumnya belum pernah terjun dan terlibat di dunia politik.

"Hal ini membuktikan kemurnian suara dukungan yang diberikan oleh masyarakat umum kepada Bapak Prabowo Subianto," ucapnya.

Kelompok relawan ini juga menilai Prabowo Subianto menjadi satu-satunya calon presiden yang memiliki kemampuan melanjutkan program kerja Presiden Jokowi.

"Dukungan penuh ini diberikan karena masyarakat melihat bahwa Bapak Prabowo Subianto merupakan petugas rakyat, bukanlah petugas partai," nilai GP 08.

Baca juga: Menhan Prabowo: Pembelian Jet Tempur F-15EX Masih MoU, Menuju ke Kontrak

Gerakan ini turut mengajak masyarakat bergabung mendukung Prabowo.

Mereka bahkan menyertakan alamat sekretariat relawan GP 08 demi membuka pintu selebar-lebarnya bagi masyarakat.

Berikut susunan struktur GP 08:

1. Ketua Dewan Pembina GP 08: Aries Marsudiyanto

2. Ketua Dewan Kehormatan GP 08: Komjend. Pol. Purn. Muh. Iriawan

3. Pembina GP 08: Andy Rompas

4. Ketua Umum GP 08: Nancy Angela Hendriks

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Minta Polri Jelaskan Motif Penguntitan, Anggota DPR: Jampidsus Bukan Teroris

Minta Polri Jelaskan Motif Penguntitan, Anggota DPR: Jampidsus Bukan Teroris

Nasional
Jokowi Usahakan Bansos Beras Lanjut sampai Desember 2024, Beri Isyarat Anggaran Cukup

Jokowi Usahakan Bansos Beras Lanjut sampai Desember 2024, Beri Isyarat Anggaran Cukup

Nasional
Diksi 'Ancaman Keamanan’ dalam RUU Polri Dianggap Tak Jelas

Diksi 'Ancaman Keamanan’ dalam RUU Polri Dianggap Tak Jelas

Nasional
Jokowi Minta Pancasila Disosialisasikan Sesuai Gaya Generasi Z hingga Milenial

Jokowi Minta Pancasila Disosialisasikan Sesuai Gaya Generasi Z hingga Milenial

Nasional
Beri Amanat Harlah Pancasila, Megawati Sebut Pemimpin Tak Boleh Lari dari Tanggung Jawab

Beri Amanat Harlah Pancasila, Megawati Sebut Pemimpin Tak Boleh Lari dari Tanggung Jawab

Nasional
Megawati Ungkap Alasan Peringati Harlah Pancasila di Ende

Megawati Ungkap Alasan Peringati Harlah Pancasila di Ende

Nasional
Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta 2024, Mahfud: Silakan Saja

Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta 2024, Mahfud: Silakan Saja

Nasional
Putusan MA soal Usia Kepala Daerah Dinilai Bikin Syarat Pencalonan Pilkada Tak Adil dan Seragam

Putusan MA soal Usia Kepala Daerah Dinilai Bikin Syarat Pencalonan Pilkada Tak Adil dan Seragam

Nasional
KPU Disebut Bisa Tunda Pemberlakuan Putusan MA soal Syarat Usia Calon Kepala Daerah

KPU Disebut Bisa Tunda Pemberlakuan Putusan MA soal Syarat Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
Jokowi Klaim Produksi Minyak Blok Rokan Lebih Tinggi Setelah Dikelola Pertamina

Jokowi Klaim Produksi Minyak Blok Rokan Lebih Tinggi Setelah Dikelola Pertamina

Nasional
Menkominfo Sebut MWC 2024 Berpeluang Jadi Showcase Ekosistem Telekomunikasi Nasional

Menkominfo Sebut MWC 2024 Berpeluang Jadi Showcase Ekosistem Telekomunikasi Nasional

Nasional
Moeldoko Bicara soal Tapera, Sebut Tak Akan Ditunda dan Bantah untuk Danai IKN

Moeldoko Bicara soal Tapera, Sebut Tak Akan Ditunda dan Bantah untuk Danai IKN

Nasional
Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Nasional
Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Nasional
Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com