Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Revitalisasi Solo Safari, Jokowi: Destinasi Baru Wisata di Solo

Kompas.com - 23/01/2023, 14:24 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo mengunjungi kawasan wisata Solo Safari, Kota Solo, Provinsi Jawa Tengah, pada Senin (23/1/2023).

Dalam keterangannya usai kunjungan, Presiden mengatakan bahwa kunjungan tersebut dalam rangka melihat hasil revitalisasi Taman Satwa Taru Jurug atau Solo Safari.

Presiden yakin hasil revitalisasi tersebut akan menjadikan Solo Safari sebagai destinasi wisata baru di Kota Solo.

"Saya diajak Pak Wali (Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka) untuk melihat pembenahan Taman Jurug sekarang menjadi Solo Safari. Saya lihat sangat bagus, meskipun belum selesai sudah kelihatan akan menjadi sangat bagus dan menjadi destinasi baru wisata di Kota Solo," ujar Jokowi dilansir dari siaran pers Sekretariat Presiden.

Baca juga: Cuti Bersama, Jokowi Ajak Cucu-cucu Kunjungi Solo Safari

Presiden pun menyatakan komitmennya untuk terus mendukung proses revitalisasi aset-aset produktif yang ada di Kota Solo.

Jokowi menambahkan, setelah mendapatkan laporan dari Wali Kota Surakarta, terdapat sejumlah taman hiburan dan edukasi yang akan dibangun di Kota Solo.

"Saya diceritain Pak Wali ada Balekambang, nanti ada night market yang di Gatot Subroto, jadi ada tempat-tempat baru, ada Techno Park yang dikunjungi anak-anak muda," ucap mantan Wali Kota Solo itu.

Sementara itu, General Manager Solo Safari Shinta Adithya menyebut bahwa Solo Safari merupakan salah satu taman bermain yang akan menjadi ikon baru Kota Solo.

Baca juga: Diajak Keliling Kebun Binatang Solo Safari Bersama Jokowi, Jan Ethes Naik Kuda dan Pegang Ular

Shinta mengatakan Solo Safari ditargetkan akan mengubah tujuan wisatawan dari sekadar wisata kuliner menjadi wisata lainnya di Kota Solo.

"Mungkin kalau selama ini orang datang ke Solo fokusnya hanya kulineran saja, nanti ketika sudah ada Solo Safari harapannya bisa mendatangkan banyak wisatawan untuk lebih lama stay di Solo dan menjadi ikonnya Kota Solo," ujar Shinta.

Shinta pun berharap Solo Safari dapat segera dinikmati oleh para wisatawan, khususnya warga Solo.

Saat ini, progres revitalitasi Solo Safari fase 1 sudah mencapai 90 persen dan akan dibuka untuk umum pada tanggal 27 Januari 2023 mendatang.

"Semoga warga Solo bisa menikmati wisata yang sudah kita siapkan untuk warganya dan bisa menjadi kebanggaan buat kita semua," ungkap Shinta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena 'Heatwave' Asia

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena "Heatwave" Asia

Nasional
Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang 'Online' dari Pinggir Jalan

Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang "Online" dari Pinggir Jalan

Nasional
Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk 'Presidential Club'...

Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk "Presidential Club"...

Nasional
Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Nasional
“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

Nasional
Prabowo Dinilai Bisa Bentuk 'Presidential Club', Tantangannya Ada di Megawati

Prabowo Dinilai Bisa Bentuk "Presidential Club", Tantangannya Ada di Megawati

Nasional
Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Nasional
Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk 'Presidential Club' | PDI-P Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo'

[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk "Presidential Club" | PDI-P Sebut Jokowi Kader "Mbalelo"

Nasional
Kualitas Menteri Syahrul...

Kualitas Menteri Syahrul...

Nasional
Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang "Toxic" ke Pemerintahan

Nasional
Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com