Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Besok Perkiraan Puncak Arus Mudik, Rekayasa Lalu Lintas Akan Dilakukan hingga 1 Mei

Kompas.com - 27/04/2022, 17:41 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengatakan bahwa puncak arus mudik Lebaran 2022 diperkirakan terjadi mulai besok, Kamis (28/4/2022) hingga Sabtu (30/4/2022).

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengungkapkan, pihaknya akan melakukan antisipasi peningkatan pergerakan pada puncak arus mudik.

Salah satunya dengan rekayasa lalu lintas.

"Tanggal 28,29, 30 dan 1 Mei ini akan dilakukan rekayasa-rekayasa lalu lintas antara lain adalah contraflow, ganjil genap, one way dan juga pelarangan dari truk sumbu tiga untuk masuk ke jalan tol," kata Adita dalam konferensi pers di Kemenhub, Rabu (27/4/2022).

Baca juga: Daftar Link CCTV untuk Pantau Kondisi Lalu Lintas Saat Mudik Lebaran

Ia menerangkan, rekayasa tersebut sebelumnya telah dilakukan uji coba pada Senin (25/4/2022) hingga Rabu.

Kemenhub, kata dia, bekerja sama dengan Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri telah melakukan uji coba contraflow maupun ganjil genap.

Kendati demikian, Adita mengungkapkan bahwa semua rekayasa itu akan ditentukan oleh diskresi dari pihak kepolisian.

"Semakin besar volume yang masuk, semakin besar potensi kemacetan yang akan terjadi. Tentu rekayasa yang dilakukan juga akan makin bervariasi," terangnya.

Lebih lanjut, berdasarkan data Posko Angkutan Lebaran Terpadu tahun 2022 Kemenhub, tercatat pada Selasa (26/4/2022) atau H-6 Lebaran, pergerakan penumpang angkutan umum di semua moda mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan hari biasa, yaitu 16 April 2022.

Baca juga: H-6 Lebaran, Lalu Lintas Tol Jagorawi Ramai Lancar

Pemantauan pergerakan penumpang mudik tahun ini dilakukan di 111 terminal bus, 16 pelabuhan penyeberangan, 50 bandar udara, 110 pelabuhan laut, dan 13 Daop/ Divre.

“Kenaikan jumlah penumpang pada hari Selasa atau H-6 kemarin, terjadi di semua moda angkutan. Diprediksi jumlahnya akan terus meningkat hingga hari puncak mudik 28 sampai dengan 30 April 2022,” tutur Adita.

Sebelumnya diberitakan, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi juga mengungkapkan bahwa puncak arus mudik diprediksi akan terjadi pada H-3 Idul Fitri 1443 Hijriah atau Kamis.

Baca juga: Lonjakan Penumpang Mudik Lebaran 2022 di Terminal Tanjung Priok Diprediksi Terjadi 28-29 April

"Ada beberapa kesimpulan yang kita peroleh di situ bahwa akan terjadi puncak mudik pada tanggal 28-30 April," ucap Budi saat ditemui di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, Senin.

Menurut Budi, prediksi puncak arus mudik pada H-4 Lebaran 2022 itu bakal terjadi jika masyarakat tak memajukan keberangkatan mudik mulai awal pekan ini.

"Apabila para pemudik ini tidak memajukan (keberangkatan untuk mudik) pada hari ini," ucap Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Jokowi, Unggah 3 Foto Bareng di Instagram

Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Jokowi, Unggah 3 Foto Bareng di Instagram

Nasional
Ingin Usung Kader Sendiri di Jakarta, PDI-P: Bisa Cagub atau Cawagub

Ingin Usung Kader Sendiri di Jakarta, PDI-P: Bisa Cagub atau Cawagub

Nasional
PDI-P Siapkan Kadernya Jadi Cawagub Jabar Dampingi Ridwan Kamil

PDI-P Siapkan Kadernya Jadi Cawagub Jabar Dampingi Ridwan Kamil

Nasional
6 Jaksa Peneliti Periksa Berkas Pegi Setiawan

6 Jaksa Peneliti Periksa Berkas Pegi Setiawan

Nasional
Mendagri: Pj Kepala Daerah yang Maju Pilkada Harus Mundur dari ASN Maksimal 40 Hari Sebelum Pendaftaran

Mendagri: Pj Kepala Daerah yang Maju Pilkada Harus Mundur dari ASN Maksimal 40 Hari Sebelum Pendaftaran

Nasional
Polri Punya Data Anggota Terlibat Judi 'Online', Kompolnas: Harus Ditindak Tegas

Polri Punya Data Anggota Terlibat Judi "Online", Kompolnas: Harus Ditindak Tegas

Nasional
Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Merosot, Demokrat: Kami Hormati Golkar

Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Merosot, Demokrat: Kami Hormati Golkar

Nasional
Ulang Tahun Terakhir sebagai Presiden, Jokowi Diharapkan Tinggalkan 'Legacy' Baik Pemberantasan Korupsi

Ulang Tahun Terakhir sebagai Presiden, Jokowi Diharapkan Tinggalkan "Legacy" Baik Pemberantasan Korupsi

Nasional
Bansos untuk Korban Judi Online, Layakkah?

Bansos untuk Korban Judi Online, Layakkah?

Nasional
Mendagri Minta Tak Ada Baliho Dukungan Pilkada Pj Kepala Daerah

Mendagri Minta Tak Ada Baliho Dukungan Pilkada Pj Kepala Daerah

Nasional
Gangguan Sistem Pusat Data Nasional, Pakar: Tidak Terjadi kalau Pemimpinnya Peduli

Gangguan Sistem Pusat Data Nasional, Pakar: Tidak Terjadi kalau Pemimpinnya Peduli

Nasional
Dari 3 Tahun Lalu, Pakar Prediksi Gangguan Sistem Bakal Menimpa PDN

Dari 3 Tahun Lalu, Pakar Prediksi Gangguan Sistem Bakal Menimpa PDN

Nasional
Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng

Dompet Dhuafa Distribusikan Sekitar 1.800 Doka di Jateng

Nasional
Survei Litbang 'Kompas': Mayoritas Kelas Bawah hingga Atas Puas Atas Kinerja Jokowi di Bidang Ekonomi

Survei Litbang "Kompas": Mayoritas Kelas Bawah hingga Atas Puas Atas Kinerja Jokowi di Bidang Ekonomi

Nasional
PDN Kominfo Gangguan, Pakar: Ini Krisis Besar, Punya Skenario Penanggulangan?

PDN Kominfo Gangguan, Pakar: Ini Krisis Besar, Punya Skenario Penanggulangan?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com