Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Acara Buka Puasa, Mendikbud Diminta Sabar Kebijakannya Dikritik

Kompas.com - 20/06/2017, 20:47 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti sore ini menghadiri buka puasa bersama di kediaman Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, di Kompleks Widya Chandra III, Jakarta, Selasa (20/6/2017).

Dalam buka puasa yang juga dihadiri alumni Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) serta wartawan pendidikan itu, Mu'ti memberikan kultum singkat jelang buka puasa.

Mu'ti menyampaikan dalam tausiyahnya bahwa inti dari puasa itu adalah menahan diri atau self control.

"Menahan diri untuk melakukan sesuatu atau untuk tidak melakukan sesuatu. Tidak makan, tidak minum, dan tidak melakukan perbuatan yang diharamkan," kata Mu'ti.

Lebih jauh, ia mengatakan, sikap mengendalikan diri ini memiliki implikasi yang penting dalam kehidupan sehari-hari, misalnya sifat sabar dalam menghadapi atau merespons suatu keadaan.

(Baca: Istana Benarkan Permen soal Hari Sekolah Dibatalkan)

Dia pun mengatakan, semua orang harus bisa bersabar dalam menghadapi cobaan. Apalagi sebagai seorang menteri, yang mana kritikan datang dari berbagai penjuru.

"Kalau Pak Muhadjir banyak dikritik, sabar saja. Kelau Sekum (Sekretaris Umum) jarang dikritik," kata dia disambut riuh tamu undangan.

Sebagaimana diketahui baru-baru ini, Mendikbud banyak mendapat kritikan lantaran kebijakan soal sekolah lima hari dalam sepekan. Belum sempat diimplementasikan, Permendikbud tersebut dibatalkan oleh pihak istana.

Namun ditemui usai buka puasa, Muhadjir mengatakan, kebijakan sekolah lima hari tetap dimulai pada tahun ajaran baru 2017, sembari menunggu payung hukum Peraturan Presiden sebagai pengganti Permendikbud.

Kompas TV Polemik Kebijakan Sekolah 5 Hari
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP dan SMA di PPDB 2024

Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP dan SMA di PPDB 2024

Nasional
Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Nasional
Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Nasional
Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Nasional
Jokowi Kembali Ingatkan Agar Anggaran Habis Dipakai Rapat dan Studi Banding

Jokowi Kembali Ingatkan Agar Anggaran Habis Dipakai Rapat dan Studi Banding

Nasional
Jaksa Ungkap Ayah Gus Muhdlor Hubungkan Terdakwa dengan Hakim Agung Gazalba lewat Pengacara

Jaksa Ungkap Ayah Gus Muhdlor Hubungkan Terdakwa dengan Hakim Agung Gazalba lewat Pengacara

Nasional
Disebut PAN Calon Menteri Prabowo, Eko Patrio Miliki Harta Kekayaan Rp 131 Miliar

Disebut PAN Calon Menteri Prabowo, Eko Patrio Miliki Harta Kekayaan Rp 131 Miliar

Nasional
Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Nasional
Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak 'Heatwave'

Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak "Heatwave"

Nasional
Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Nasional
Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Nasional
Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Nasional
BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

Nasional
Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Nasional
Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com