Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marsekal Hadi Tjahjanto Resmi Jabat KSAU

Kompas.com - 18/01/2017, 11:23 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Marsekal TNI Hadi Tjahjanto resmi menjabat Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) menggantikan Marsekal TNI Agus Supriyatna.

Prosesi pelantikan dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (18/1/2017) siang.

Prosesi itu diawali pembacaan Keputusan Presiden Nomor 2 Tahun 2017 tentang pemberhentian KSAU yang lama dan pengangkatan KSAU yang baru oleh Sekretaris Militer Marsekal Muda Trisno Hadi.

"Menetapkan, memberhentikan Marsekal Agus Supriyatna dari jabatannya sebagai KSAU disertai ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dari negara," ujar Trisno.

Trisno melanjutkan, pembacaan Keppres itu dengan mengatakan, "mengangkat Marsekal Madya Hadi Tjahjanto sebagai KSAU".

Prosesi pelantikan tersebut dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan yang juga dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi disertai penandatanganan berita acara pelantikan.

Sesmil Trisno kemudian membacakan Keputusan Presiden Nomor 3 Tahun 2017 tentang kenaikan pangkat satu tingkat terhadap Hadi. Melalui Keppres itu, pangkat Hadi naik dari Marsekal Madya menjadi Marsekal TNI.

Acara pelantikan itu dihadiri antara lain, Wakil Presiden Jusuf Kalla, sejumlah menteri Kabinet Kerja, Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian.

Hadi adalah seorang perwira tinggi TNI Angkatan Udara lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1986 dan Sekolah Penerbang TNI AU 1987.

Ia memulai kariernya sebagai perwira menengah di Disminpersau. Pada tahun 2010-2011, Hadi sempat menjabat Komandan Lanud Adi Sumarmo.

Pangkat bintang satunya dia peroleh ketika menjabat sebagai Kepala Dinas Penerangan TNI AU, yakni pada tahun 2013 - 2015.

Kariernya mulai menanjak saat Hadi ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Sekretaris Militer kemudian dipindahkan sebagai Irjen Kementerian Pertahanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com