Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menlu: Arab Saudi Kecam Penganiaya Sumiati

Kompas.com - 16/11/2010, 14:31 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa mengatakan Pemerintah Arab Saudi juga telah mengecam tindak kekerasan yang dilakukan keluarga Khaled Salem M al-Khamimisering terhadap tenaga kerja Indonesia, Sumiati binti Salan Mustapa (23).

Seperti dilaporkan, Sumiati yang merupakan TKI asal Dompu, Bima, Nusa Tenggara Barat, kerap disiksa. Bahkan, mulut Sumiati digunting oleh majikannya. "Pemerintah Saudi juga mengecam dan menganggap ini tindakan yang tidak patut, yang melanggar perikemanusiaan," ujar Marty kepada para wartawan sebelum mengikuti rapat kabinet terbatas bidang politik, hukum, dan keamanan, serta kesejahteraan rakyat di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (16/11/2010).

Sebelumnya, Kementerian Luar Negeri juga telah memanggil Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia ke Kemlu. Melalui duta besar itu, Pemerintah Indonesia menyampaikan sikapnya.

Menlu melanjutkan bahwa saat ini telah ada kerja sama soal tenaga kerja antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Arab Saudi. "Memang ke depannya, bagaimana menghindari situasi serupa, ini yang menjadi tantangan kita semua. Pasalnya, situasi ini kan sudah berulang kali terjadi, dan sekarang bagaimana kita memastikan sehingga ini tidak terulang kembali," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com