Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keakraban Jokowi dan Anwar Ibrahim, Saling Sebut Sahabat dan Blusukan Bareng

Kompas.com - 09/06/2023, 08:16 WIB
Ardito Ramadhan,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hubungan akrab antara Presiden Joko Widodo dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim tampak dalam kunjungan kerja Jokowi ke Malaysia pada Rabu (7/6/2023) hingga Kamis (8/6/2023).

Kemesraan kedua pemimpin negara ini diharapkan dapat menular kepada hubungan Indonesia dan Malaysia yang semakin rukun.

Baca juga: Jokowi-Anwar Ibrahim Kunjungi Pasar, Pedagang Doakan Indonesia-Malaysia Makin Rukun

Momen keakraban antara Jokowi dan Anwar terlihat ketika keduanya memberikan keterangan pers selepas pertemuan bilateral di Kompleks Seri Perdana, Putrajaya, Kamis siang.

Anwar yang mendapatkan kesempatan pertama untuk berbicara menyapa Jokowi dengan sebutan 'sahabat sejati'.

"Rekan, sahabat sejati, Presiden Republik Indonesia, Pak Jokowi," kata Anwar saat memulai keterangan pers.

Saat mengakhiri keterangannya, Anwar Ibrahim kembali menyebut Jokowi sebagai sahabatnya.

Ia lantas berharap, usai Presiden Jokowi selesai menjabat pun persahabatan keduanya bisa tetap terjalin.

"Saya harap Pak Presiden dan sesudahnya tetap keluarga dan sahabat kami. Sebagaimana Bapak anggap kami, diperosok di penjara, keluar masih sahabat sejati," kata Anwar Ibrahim

Kemudian, giliran Jokowi yang berbicara dan menyapa Anwar Ibrahim sebagai kakak sekaligus sahabat baiknya.

"Kakak saya, sahabat baik saya, yang mulia Dato' Seri Anwar Ibrahim. Merupakan kehormatan bagi saya dan delegasi berkunjung ke Malaysia membalas kunjungan Perdana Menteri Anwar Ibrahim ke Indonesia pada bulan Januari yang lalu," ujar Jokowi.

Baca juga: Saat Jokowi Blusukan Bareng Anwar Ibrahim di Pasar Chow Kit Malaysia

Selepas memberikan keterangan pers, keduanya lalu melakukan blusukan atau kunjungan ke Pasar Chow Kit, Kuala Lumpur, pasar ini terletak di daerah yang dihuni oleh banyak pendatang asal Indonesia.

Tak heran, kunjungan Jokowi dan Anwar mendapatkan sambutan meriah dari masyarakat, termasuk warga negara Indonesia (WNI).

"Pak Jokowi, Pak Jokowi,” teriak masayarakat sambil melambaikan tangan kepada Jokowi.

Terlihat juga masyarakat yang menyanyikan lagu "Indonesia Raya" ketika menyambut kedatangan Jokowi.

Mendapat respons meriah, Jokowi dan Anwar Ibrahim membalas sapaan masyarakat dengan lambaian tangan dan senyuman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Nasional
Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Nasional
TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

Nasional
Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Nasional
Pakar Hukum Duga Ada 'Orang Kuat' Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Pakar Hukum Duga Ada "Orang Kuat" Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Nasional
Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia 'The New Soekarno'

Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia "The New Soekarno"

Nasional
TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

Nasional
Terseretnya Nama Jokowi dalam Pusaran Sengketa Pilpres 2024 di MK...

Terseretnya Nama Jokowi dalam Pusaran Sengketa Pilpres 2024 di MK...

Nasional
Serangan Balik KPU dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK...

Serangan Balik KPU dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK...

Nasional
Soal Flu Singapura, Menkes: Ada Varian Baru Tapi Tidak Mematikan Seperti Flu Burung

Soal Flu Singapura, Menkes: Ada Varian Baru Tapi Tidak Mematikan Seperti Flu Burung

Nasional
Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Nasional
Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Nasional
Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Nasional
Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com