JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri mencanangkan gerakan "Dari Pintu ke Pintu" untuk menggalang dukungan politik dari masyarakat demi memenangkan pemilihan umum (Pemilu) 2024.
"Ketuklah pintu-pintu rakyat melalui sebuah gerakan yaitu 'Dari Pintu ke Pintu' dengan sopan. Turun ke bawah bersama rakyat," kata Megawati saat membacakan pidato penutupan Rapat Kerja Nasional III PDI-P di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (8/6/2023).
Megawati mengatakan, dia berharap para kadernya bisa meraih dukungan dari kalangan pemilih muda, perempuan, dan seluruh kelompok produktif.
Baca juga: Megawati Ingin Ganjar Ditampilkan sebagai Figur Dekat dengan Rakyat
Selain itu dia mengatakan, Rakernas III membulatkan tekad guna memenangkan PDI-P dalam Pemilu dan Ganjar Pranowo dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
"Perhebat kerja gotong royong 3 pilar partai bersama pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dalam memerangi kemiskinan ekstrem," ujar Megawati.
"Siapkan jurkam yang terbaik. Siapkan saksi yang militan dengan kecakapan tinggi," sambung Megawati.
Baca juga: Megawati Janji Pembangunan Jokowi Dilanjutkan jika PDI-P Menang Pemilu 2024
Megawati juga meminta kepada seluruh kader PDI-P yang menjabat sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah serta anggota dewan perwakilan rakyat untuk memberikan kinerjanya menjelang Pemilu 2024.
Menurut Megawati, visi-misi partai terkait dalam calon presiden bukan perencanaan jangka pendek, tetapi perencanaan menyeluruh (overall planning) yang bersifat semesta dan terencana.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.