Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Lettu Agus Prayogo, Atlet Pengoleksi 7 Medali Emas, Masuk Secapa TNI lewat Jalur Prestasi

Kompas.com - 24/05/2023, 16:47 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lettu (Inf) Agus Prayogo kembali mendulang prestasi dalam ajang SEA Games.

Pelari yang saat ini berdinas di Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa), Bandung, Jawa Barat, itu meraih medali emas nomor maraton putra SEA Games 2023 di Angkor Wat, Siem Riep, Kamboja, Sabtu (6/5/2023).

Agus meraih catatan waktu 2 jam 32 menit 59 detik, sekaligus menjadi sumbangan emas kedua bagi Indonesia di ajang olahraga se-Asia Tenggara pada tahun ini.

“Tantangannya, kendalanya, di sana (Kamboja) water station-nya harusnya bisa lebih padat lagi. Banyak atlet kemarin di sana yang dehidrasi, kekurangan cairan, dan lain sebagainya,” kata Agus kepada wartawan di Markas Besar TNI AD (Mabesad), Jakarta, Rabu (24/5/2023).

Baca juga: Agus Prayogo Ceritakan SEA Games 2023: Cuaca Ekstrem Kamboja, Aksi Sportivitas, dan Emas

Sebelum berlaga di SEA Games 2023, Agus sudah berada di Kamboja satu minggu sebelumnya untuk beradaptasi dengan cuaca di sana.

“Sehingga saya datang langsung aklimatisasi, menyesuaikan keadaan cuaca di sana,” ujar Agus.

Agus menyebutkan, SEA Games Kamboja 2023 merupakan ajang SEA Games kesembilan yang diikutinya.

“Saya sudah tujuh kali menyumbangkan medali emas untuk Indonesia,” ucap Agus.

Agus juga mengaku bisa masuk Secapa pada 2007 lewat jalur prestasi.

Baca juga: Friendship Run Jakarta, Senyum Ganjar dan Agus Prayogo Saat Lintasi Garis Finis

Dilansir dari laman TNI AD, Agus yang lahir di Bogor, Jawa Barat, pada 23 Agustus 1985, merupakan atlet lari jarak jauh kebanggaan Indonesia.

Ia menjadi pemegang rekor nasional untuk lari atletik 3.000 meter, 5.000 meter, 10.000 meter, dan 20 kilometer.

Bukan hanya itu, Agus Prayogo turut memegang rekor half maraton dalam ajang Gold Coast Marathon Australia pada 2019.

Pada 2021, Agus Prayogo sempat menjadi pelari tercepat pada ajang Elite Race Borobudur Marathon 2021.

Saat itu, Agus mencatatkan waktu 2 jam 32 menit 18 detik (unofficial) di Kompleks Taman Lumbini, Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Baca juga: Agus Prayogo Raih Emas Kedua Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja

Catatan waktu yang ditorehkan Agus pada ajang Borobudur Marathon 2021 bahkan jauh lebih baik daripada waktu yang dia dapat pada PON XX Papua.

Saat pergelaran PON XX Papua, Agus mencatatkan waktu 2 jam 33 menit 19 detik.

Berkat catatan waktu tersebut, Agus berhasil meraih medali emas maraton putra.

Catatan waktu pada 2021 silam juga beda tipis dengan prestasinya pada ajang multi-cabang SEA Games 2023, yakni selama 2 jam 32 menit 59 detik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin jadi Saksi Nikah Putri Bamsoet

Jokowi dan Ma'ruf Amin jadi Saksi Nikah Putri Bamsoet

Nasional
Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

Nasional
Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

Nasional
PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

Nasional
Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

Nasional
Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

Nasional
Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

Nasional
Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

Nasional
PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

Nasional
Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

Nasional
Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

Nasional
MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

Nasional
Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

Nasional
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat

Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat

Nasional
MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com