Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Deretan Senjata yang Dipegang Ajudan Ferdy Sambo, Termasuk Brigadir J dan Bharada E

Kompas.com - 08/11/2022, 16:30 WIB
Irfan Kamil,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan ajudan Ferdy Sambo, Daden Miftahul Haq, menyebutkan bahwa semua ajudan eks Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri itu dibekali senjata api (senpi) masing-masing sebagaimana prosedur tetap (protap) yang berlaku.

Hal itu disampaikan Daden saat dihadirkan jaksa penuntut umum (JPU) sebagai saksi dalam kasus dugaan pembunuhan berencana terbadap Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J untuk terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Baca juga: Saksi Ungkap Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Suapi Semua Ajudan di Magelang

"Untuk protap senjata, Yang Mulia. Setiap ajudan memiliki senjata sendiri-sendiri, Yang Mulia, atau biasa disebut senjata organik," terang Daden dalam persidangan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Selasa (8/11/2022).

Daden menjelaskan bahwa setiap ajudan memiliki senjata yang bervariasi, mulai dari laras panjang hingga senjata laras pendek.

Senjata itu selalu dibawa dan melekat pada ajudan ketika mengawal eks Kadiv Propam Polri tersebut.

Baca juga: Eks Ajudan Sambo Bantah Pernah Geledah Adik Brigadir J

"Untuk senjata keamanan di perjalanan itu, menggunakan senjata MPX, Yang Mulia, senjata panjang," papar Daden.

"Senjata organiknya apa yang dimiliki ajudan?" tanya hakim ketua Wahyu Iman Santosa.

"Bervariasi, Yang Mulia. Kalau saya pakai Glock 17, terus seingat saya kalau Romer Flock 17 juga,” kata Daden.

“Kemudian kalau Yogi kalau tidak salah Steyr AUG. Yang lain saya tidak ingat, Yang Mulia," ucapnya melanjutkan.

Romer dan Yogi yang dimaksud Daden juga merupakan ajudan Ferdy Sambo.

"Jadi protap ajudan, setiap kali itu (pengawalan) ada pegang MPX dan Glock 17 atau Steyr AUG?" tanya hakim lagi.

"Siap," kata Daden.

Lebih lanjut, ketika hakim kemudian menyinggung kepemilikan senjata pistol HS-19. Namun, Daden mengaku lupa siapa pemilik senjata itu.

Sebagai informasi, senjata api jenis Glock-17 dan HS-19 merupakan dua senjata yang telah dijadikan barang bukti dalam perkara dugaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

Baca juga: Sambo Disebut Kumpukan Bawahannya dan Bilang Bagaimana kalau Terjadi ke Anak, Istri Kalian

"Masa sih? Kalau Bripka Ricky apa?" tanya Hakim.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, JK: Kita Terima Kenyataan yang Ada

Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, JK: Kita Terima Kenyataan yang Ada

Nasional
DPR Bakal Kaji Ulang Desain Pemilu Serentak karena Dianggap Tak Efisien

DPR Bakal Kaji Ulang Desain Pemilu Serentak karena Dianggap Tak Efisien

Nasional
Komisi II Sebut 'Presidential Threshold' Jadi Target Rencana Revisi UU Pemilu

Komisi II Sebut "Presidential Threshold" Jadi Target Rencana Revisi UU Pemilu

Nasional
Prabowo Nyanyi 'Pertemuan' di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Prabowo Nyanyi "Pertemuan" di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Nasional
Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Nasional
Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Nasional
Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Nasional
Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Nasional
CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

Nasional
PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Nasional
Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Nasional
Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Nasional
Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam atas Inisiatif Prabowo

Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam atas Inisiatif Prabowo

Nasional
Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com