JAKARTA, KOMPAS.com - Momen haru terasa begitu kental dalam upacara wisuda 1.028 Prajurit Bhayangkara Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akmil) di Lapangan Sapta Marga Akmil, Magelang, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu.
Dalam upacara yang dipimpin oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo itu, terdapat pria muda dengan perawakan badan tinggi yang mencuri perhatian khalayak.
Sosok tersebut tak lain adalah Prajurit Taruna Muhammad Akbar Abdurachman, putra Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman.
Baca juga: Jenderal Dudung Sebut Kerja Sama dengan AD Australia Penting untuk Stabilitas Kawasan
Lulusnya Akbar menjadi taruna Akmil membuat Dudung dan sang istri, Rahma Dudung Abdurachman merasakan haru dan bahagia.
“Rasa haru, bahagia, dan bangga terlihat dari orang tua yang turut hadir pada acara tersebut usai wisuda. Termasuk saya bersama istri saat menemui anak kami tercinta, Prajurit Taruna Muhammad Akbar Abdurachman,” kata Dudung dalam postingan di Instagram-nya, @dudung_abdurachman, dikutip Kompas.com, Rabu (2/11/2022) pagi.
Kebahagian Dudung dan Rahma terlihat dalam foto-foto yang ia posting dalam Instagram-nya.
Setelah diwisuda, Akbar dipeluk oleh Dudung. Begitu juga dengan Rahma yang turut memeluk erat tubuh Akbar.
Tak lupa, ketiganya mengabadikan momen ini melalui sebuah foto bersama.
Dalam postingan yang sama, Akbar terlihat menjumpai Andika dalam sebuah ruangan yang ditemani oleh Dudung.
Akbar juga terlihat menundukkan setengah badannya sembari menyalami tangan Andika.
Dalam momen yang sama, Andika nampak mengacungi jempol sembari menebar senyum ke arah Akbar yang berdiri tegak di hadapannya.
Melihat anaknya diacungi jempol, Dudung yang berdiri di samping Akbar juga terlihat senyum bahagia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.