Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluhan Petani Kakao dan Upaya Pemerintah-Swasta agar Budi Daya Cokelat di Pinrang Sulsel Tetap Eksis

Kompas.com - 21/09/2022, 21:18 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

PINRANG, KOMPAS.com - Petani mengeluh perihal harga buah kakao yang dijual murah di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Kakao di Pinrang dijual sekitar Rp 32.000 per kilogram (kg), relatif rendah jika dibandingkan dengan harga di daerah lainnya.

"Kenapa bisa di (Kabupaten) Kolaka Rp 42.000 sampai Rp 45.000, sementara di sini cuma 32.000 paling tinggi," ujar petani cokelat bernama Irwan saat ditemui di Desa Sipatuo, Kabupaten Pinrang, Sulsel, Selasa (20/9/2022).

Irwan menjelaskan, cokelat, yang merupakan olahan dari biji buah kakao, dijual dengan mengikuti harga pasar global.

Menurutnya, harga kakao di setiap daerah seharusnya tidak dibeda-bedakan dan mengikuti harga global saja. Padahal, kualitas buah cokelat di Pinrang tidak kalah dengan daerah lainnya.

"Kami para petani menginginkan kestabilan harga," ucapnya.

Baca juga: Perkebunan Teh Kayu Aro, Kerinci, Terbesar ke-2 di Dunia

Dia mengatakan, biaya yang dikeluarkan untuk menanam tumbuhan kakao pun kadang tidak sebanding dengan harga jualnya.

Walhasil, kondisi tersebut membuat banyak petani memilih beralih komoditas yang ditanam.

Pasalnya, komoditas lain seperti jagung dan kopi lebih menguntungkan bagi para petani ketimbang kakao.

Dengan demikian, lahan untuk menanam kakao di Pinrang pun terus menyusut tiap tahunnya. Lahan-lahan itu dimanfaatkan petani untuk menanam komoditas lain yang lebih menjanjikan.

"Tapi kalau memang harga bagus, tidak perlu lagi ada dorongan (untuk menanam kakao). Pasti petani akan tanam sendiri," tutur Irwan.

Upaya pemerintah dan swasta untuk mendorong petani mau menanam kakao

Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang Andi Pallewoi Nawir mengatakan kehadiran petani kakao di daerahnya turut membantu mendongkrak pendapatan masyarakat.

Sehingga, pemerintah berupaya memberikan bantuan kepada para petani kakao.

"Makanya kami selaku Pemerintah Kabupaten Pinrang sangat memberikan kontribusi atau bantuan kepada petani dalam rangka peningkatan produksi kakao di Pinrang," kata Pallewoi dalam jumpa pers, Selasa.

Pallewoi memaparkan, kakao di Kabupaten Pinrang sebenarnya sempat berjaya pada 1990-an sampai awal 2000.

Baca juga: Khasiat Kakao untuk Masalah Tekanan Darah Tinggi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Nasional
Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Nasional
Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Nasional
Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Nasional
KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

Nasional
Pengamat Heran 'Amicus Curiae' Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Pengamat Heran "Amicus Curiae" Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Nasional
Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Nasional
Marak 'Amicus Curiae', Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Marak "Amicus Curiae", Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Nasional
Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Nasional
Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Nasional
Pakar: 'Amicus Curiae' untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Pakar: "Amicus Curiae" untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Nasional
Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Nasional
Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com