Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaget Puan Mau Temui Prabowo, Desmond: Aneh, Biasanya Kan Dia Dikunjungi

Kompas.com - 30/08/2022, 15:29 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Desmond J Mahesa mengaku kaget dengan rencana Ketua DPP PDI-P Puan Maharani yang mau mengunjungi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

Desmond mengatakan, biasanya Puan dikunjungi orang lain, bukan berkunjung.

"Kita hari ini juga agak kaget dan aneh seorang Puan mau berkunjung ke tempat lain. Biasanya kan dia yang dikunjungi," ujar Desmond saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (30/8/2022).

Desmond menduga, kunjungan yang Puan lakukan ini dalam rangka Pemilu 2024.

Baca juga: PDI-P Sebut Puan Akan Ketemu Prabowo Minggu Depan: Bakal Berkuda hingga Makan Bersama

Dia positif dalam melihat rencana Puan mengunjungi Prabowo itu.

"Kemungkinan kerja sama (Gerindra dan PDI-P) sangat besar," ucapnya.

Lebih jauh, Desmond mengatakan, Prabowo sudah biasa bertemu dengan elite partai politik.

Jika Puan ingin diajari cara berkuda, kata Desmond, maka Prabowo akan mengajari Puan berkuda.

"Ya kalau berniat belajar kuda, diajarin naik kuda. Atau ngopi-ngopi, ngopi (di) Hambalang," imbuh Desmond.

Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah mengungkapkan, partainya menjadwalkan pertemuan antara Ketua DPP PDI-P Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, pekan depan.

Putri Aulia Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan partainya akan bertemu Ketua DPP PDI-P Puan Maharani dalam waktu dekat.

Baca juga: Pecat M Syukri Zen, Gerindra: Jangan Ada Kader Menghambat Kemenangan Prabowo

Ia menyatakan, Puan akan mengunjungi Prabowo di kediamannya di Hambalang, Jawa Barat.

"Nampaknya Mbak Puan yang akan mendatangi Bapak Prabowo Subianto, berkuda bersama, makan bersama, kira-kira seperti itu," katanya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (29/8/2022).

Kendati demikian, Said belum menjelaskan kepastian hari pertemuan kedua tokoh partai tersebut. Ia hanya berharap, pertemuan itu dapat terlaksana.

"Insyaallah (minggu depan), kalau waktunya kedua beliau ini sama-sama punya waktu yang sama. Harinya belum," pungkas Ketua Badan Anggaran DPR itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Nasional
JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin 'Merampok'

JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin "Merampok"

Nasional
Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Nasional
Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Nasional
Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Nasional
Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Nasional
BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

Nasional
Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Nasional
Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com