JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengatakan, ada tiga nama yang sering disebut sebagai kandidat calon presiden (capres) untuk Pemilu 2024 oleh konstituen PAN dari tingkat kabupaten hingga provinsi.
Ketiganya yakni Zulkifli Hasan, Erick Thohir dan Ganjar Pranowo.
"Tokoh nasional yang sering muncul itu ya tentu pertama, Bang Zul (Zulkifli Hasan), kedua Pak Erick Thohir, lalu Ganjar Pranowo. Ini selalu ada di setiap kabupaten, kota bahkan di provinsi," ujar Yandri di sela-sela rakernas PAN yang digelar di The Ritz Carlton, SCBD, Jakarta, Sabtu (26/8/2022).
Baca juga: Malam Ini Zulkifli Hasan Akan Ungkap Kandidat Capres PAN untuk 2024
"Ada juga Anies Baswedan sama Ridwan Kamil. Kalau misal di Jawa Timur itu ada Khofifah. Lalu dari ketum parpol ada beberapa yang sebut nama Airlangga (Hartarto)," lanjutnya.
Yandri menyebutkan, nama-nama di atas akan dilaporkan secara terbuka kepada Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pada Sabtu malam.
Tujuannya untuk mencari sosok-sosok capres maupun cawapres yang direkomendasikan oleh PAN untuk Pilpres 2024.
Baca juga: PAN Akan Ajak Golkar dan PPP Bahas Kandidat Capres-Cawapres Hasil Rakernas
"Walau nanti sudah dikunci juga di rakernas ini mengukuhkan hasil rakernas tahun 2020 bahwa utuk hal-hal taktis dan strategis diserahkan penuh kepada Ketua Umum PAN," ungkap Yandri.
"Untuk putuskan siapa nanti dan kapan waktunya untuk diusung sebagai capres cawapres dari PAN beserta koalisi," tambahnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.