Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan

Kompas.com - 29/07/2022, 19:47 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menghadiri resepsi pernikahan putri Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan yang digelar di Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7/2022).

Hal tersebut disampaikan Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono saat dikonfirmasi pada Jumat malam.

"Pak Presiden hadir (di resepsi pernikahan)," ujar Heru.

Heru menambahkan, dirinya juga hadir dalam resepsi tersebut.

Baca juga: Kepala KUA Tak Kenali Mutiara Annisa saat Daftarkan Pernikahan: Ternyata Anak Pak Anies Baswedan

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menikahkan putri sulungnya, Mutiara Annisa Baswedan, dengan Ali Saleh Alhuraiby pada Jumat.

Akad nikah tersebut digelar secara sakral dan khidmat di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara.

"Alhamdulillah, Bapak Anies Baswedan telah menikahkan putri sulungnya. Prosesi akad nikah berjalan khusyuk dan khidmat penuh dengan nilai-nilai agama dan budaya," kata adik kandung Anies Baswedan, Abdillah Rasyid Baswedan, melalui keterangan tertulis, Jumat.

Kata Abdillah, Mutiara dan Ali menggunakan adat Yogyakarta saat melangsungkan prosesi akad nikah.

Keluarga besar kedua calon mempelai menyepakati lokasi akad dan resepsi dilaksanakan di kawasan Ancol dengan berbagai pertimbangan matang.

Baca juga: Saat Lokasi Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan Dipenuhi Karangan Bunga, Ada dari Jokowi hingga Ahok

Terutama karena kawasan tersebut memiliki area terbuka dan tertutup untuk membantu penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Selain itu, menurut dia, kedua keluarga besar berharap dan memastikan kepada semua pihak agar akad dan resepsi pernikahan yang digelar di kawasan Ancol ini tidak mengganggu kepentingan umum.

"Sehingga, prokes terkait Covid-19 dapat kami jalankan dengan maksimal selain juga pembatasan tamu dalam satu ruang pertemuan," ujar Abdillah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

Nasional
Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Nasional
Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Nasional
Menerka Nasib 'Amicus Curiae' di Tangan Hakim MK

Menerka Nasib "Amicus Curiae" di Tangan Hakim MK

Nasional
Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Nasional
Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Nasional
Sejauh Mana 'Amicus Curiae' Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Sejauh Mana "Amicus Curiae" Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Nasional
Alasan Prabowo Larang Pendukungnya Aksi Damai di Depan MK

Alasan Prabowo Larang Pendukungnya Aksi Damai di Depan MK

Nasional
TKN Prabowo Sosialisasikan Pembatalan Aksi di MK, Klaim 75.000 Pendukung Sudah Konfirmasi Hadir

TKN Prabowo Sosialisasikan Pembatalan Aksi di MK, Klaim 75.000 Pendukung Sudah Konfirmasi Hadir

Nasional
Tak Berniat Percepat, MK Putus Sengketa Pilpres 22 April

Tak Berniat Percepat, MK Putus Sengketa Pilpres 22 April

Nasional
Prabowo Klaim Perolehan Suaranya yang Capai 58,6 Persen Buah dari Proses Demokrasi

Prabowo Klaim Perolehan Suaranya yang Capai 58,6 Persen Buah dari Proses Demokrasi

Nasional
Hakim MK Hanya Dalami 14 dari 33 'Amicus Curiae'

Hakim MK Hanya Dalami 14 dari 33 "Amicus Curiae"

Nasional
Dituduh Pakai Bansos dan Aparat untuk Menangi Pemilu, Prabowo: Sangat Kejam!

Dituduh Pakai Bansos dan Aparat untuk Menangi Pemilu, Prabowo: Sangat Kejam!

Nasional
Sebut Pemilih 02 Terganggu dengan Tuduhan Curang, Prabowo: Jangan Terprovokasi

Sebut Pemilih 02 Terganggu dengan Tuduhan Curang, Prabowo: Jangan Terprovokasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com